Email Project Pop Dibajak, Tika Panggabean Malah Tahu dari Fans
Selebriti

Tika mengaku mendapat laporan dari sejumlah orang melalui Twitter bahwa email mereka menulis berita tentang di luar kegiatan grup.

WowKeren - Surel resmi milik grup musik Project Pop diduga telah dibajak oleh orang yang tak bertanggungjawab. Hal ini diketahui dari laporan sejumlah orang yang mengabarkan mereka mendapat kiriman email atas nama Project Pop.

Parahnya, isi email itu bukan mengabarkan kegiatan Project Pop atau karya terbaru mereka, melainkan tentang gosip artis lain yang diikuti link yang menurut si pengirim bisa dibuka. Salah satu personil Project Pop, Tika Panggabean (41) pun baru menyadari setelah dikabari di Twitter.


"Aku baru tahu setelah mendapat pesan lewat Twitter. Kayaknya perlu ada klarifikasi, ya," ujar Tika beberapa waktu lalu. "Nggak mungkin kami mengirim e-mail yang isinya kayak gitu. Pasti itu di-hack."

Sementara itu, karya terakhir Project Pop adalah album "Move On" yang dirilis dengan label mereka sebdiri. Album "Move On" terdiri dari beberapa lagu lawas dan lagu baru. "Ada sepuluh lagu, lima lagu baru dan lima lagu lama. Semuanya ikut andil dalam album ini. Kita juga akan jual di Malaysia," ujar Yossi.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru