Foto Syuting Kembali Beredar, 'Captain Marvel' Tunjukkan Penampilan Nick Fury Versi Muda
Captain Marvel Official
Film

Bersetting tahun 1990-an, versi muda Nick Fury menunjukan kedua matanya yang masih utuh.

WowKeren - "Captain Marvel" telah resmi memulai proses produksinya. Pada bulan Maret lalu, pihak Marvel Studios mengumumkan bahwa Los Angeles akan menjadi basis produksi untuk film tersebut. Film ini juga akan melakukan proses syuting di sejumlah lokasi lain yakni Fresno, California dan Louisiana, termasuk Baton Rouge dan New Orleans.

Kembali memancing antusiasme penggemar, MCU pun lagi-lagi mengunggah sejumlah foto di balik layar saat proses syuting "Captain Marvel". Kali ini, foto-foto tersebut memperlihatkan karakter Nick Fury yang diperankan oleh Samuel L. Jackson versi muda, sekaligus menunjukan kedua matanya yang masih utuh.

Tentunya hal ini tak mengherankan, mengingat "Captain Marvel" akan mengambil setting waktu tahun 1990-an. Film ini juga akan membawa beberapa karakter seperti Phil Coulson dan Ronan untuk terlibat dalam cerita prekuel MCU tersebut.

Dengan beredarnya foto ini, tentunya para penggemar semakin penasaran bagaimana awal mula Nick Fury kehilangan satu matanya seperti dalam film-film MCU yang lainnya. Apalagi dalam "Captain America: Civil War", Nick pernah menjelaskan bahwa ia kehilangan satu matanya akibat dikhianati oleh rekannya sendiri, yang mungkin saja akan diungkapkan dalam "Captain Marvel".


syuting captain marvel

Souce: Twitter

Di sisi lain, "Captain Marvel" sendiri akan menjadi film pertama MCU dengan superhero wanita sebagai karakter utamanya. Tentunya hal ini membuat Brie Larson mengemban tugas yang cukup berat sebagai pemeran utama. Brie harus bisa membawakan karakter tersebut sebagai pionir superhero wanita yang kuat dan menonjol dalam franchise MCU.

Mengambil setting waktu pada tahun 1990-an, "Captain Marvel" akan menunjukkan perang galaksi oleh dua ras alien yang kemungkinan besar merupakan Kree dan Skrull saat datang ke Bumi. Tak hanya itu, film ini juga disebut-sebut akan mengungkapkan asal-usul konflik antara Nova Corps dan Kree.

Sementara itu, film ini juga akan menyuguhkan akting dari Raul Torres dan Gemma Chan. Disutradarai oleh Anna Boden dan Ryan Fleck, "Captain Marvel" siap menyapa penggemar pada 8 Maret 2019 mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru