Mengenang Kesederhanaan Gogon, Ogah Liburan ke Luar Negeri Meski Punya Uang Miliaran
Twitter/gogon_srimulat
Selebriti

Selain sederhana, Gogon juga merupakan sosok yang sangat hangat di lokasi syuting.

WowKeren - Kepergian Gogon Margono alias Gogon Srimulat untuk selama-lamanya meninggalkan duka mendalam bagi banyak pihak. Gogon meninggal dunia pada Selasa (15/5) pagi di Rumah Sakit Kotabumi Lampung akibat serangan jantung.

Sebagai pelawak yang lama berkecimpung di dunia hiburan Tanah Air, Gogon bukanlah sosok yang sering tampil mewah. Pelawak asal Solo ini justru dikenal sebagai sosok yang hidup penuh dengan kesederhanaan meski memiliki harta melimpah.

Pada Maret 2018 silam, Gogon mengaku enggan berlibur ke luar negeri meski memiliki harta hingga Rp 10 miliar. Pelawak yang memiliki gaya rambut khas itu harus ada sanak saudara jika berlibur ke luar negeri.

"Soalnya kalau kita ke Amrik (Amerika) harus ada saudara di sana. Ada yang ajak," kata Gogon dilansir Tribunnews. "Kayak saya dulu diajak ke kedutaan jadi kita bebas gratis mau ke mana aja kita tinggal ngomong."


Bukan hanya sederhana, Gogon juga dikenal sebagai sosok yang hangat dan memiliki keunikan sendiri bagi rekan-rekan yang pernah bekerjasama dengannya. Salah satunya adalah Charles Gozali yang merupakan sutradara film "Finding Srimulat".

"Pernah telat sekali, dan itu minta maafnya sampai besok lusa," kata Charles saat ditanya soal sosok Gogon di lokasi syuting seperti dilansir CNNIndonesia, Selasa (15/5). "Dia selalu merasa senang saat berkarya dalam medium apapun."

Charles menambahkan bahwa Gogon dikenal sebagai sosok yang hangat dan dekat dengan kru selama syuting. Bahkan Gogon diketahui pernah memberikan kejutan saat Charles ulang tahun dengan mengadakan makan-makan.

"Ada apa ini? Saya dengar ada burung mau makan-makan, eh maksudnya ada kabar burung kalau di sini ada pesta makan-makan," kenang Charles menirukan gaya bicara Gogon. "Saya yang lagi ngantor dan enggak niat mau makan-makan jadi enggak mampu menolah dan akhirnya kantor ramai pesta makan."

"Kami yang pernah mendapat kehormatan bekerja sama dengan keluarga Srimulat sulit untuk melepaskan diri karena mereka merangkut kami layaknya keluarga," lanjut Sharles. "Hal yang sama dengan Mas Gogon yang jika bertemu sudah seperti kawan lama yang sangat akrab dan penuh kehangatan."

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru