Karier Makin Sukses, Cinta Laura Jadi Tokoh Antagonis di Film 'Nanny Surveillance'
Instagram/claurakiehl
Film

Cinta Laura kembali menunjukkan prestasinya di dunia Internasional saat membintangi film 'Nanny Surveillance'.

WowKeren - Nama Cinta Laura tampaknya semakin menanjak di dunia Internasional. Tak hanya sekadar berucap ambisi "Go International", Cinta juga telah membuktikan prestasinya berkarier sebagai aktris dan model di Amerika Serikat.

Hal ini diketahui saat Cinta dipercaya menjadi salah satu pemeran utama film "Nanny Surveillance". Dalam film web Netflix tersebut, Cinta dipercaya memerankan tokoh antagonis bernama Rachel. Tokoh Rachel di film tersebut diminta menjadi pengasuh anak pasangan Scott (Adam Huber) dan Mara (Talya Carroll).

Trailer perdana film "Nanny Surveillance" pun telah dirilis pada 24 Mei lalu. Cinta pun mempromosikan cuplikan film tersebut di akun Instagram miliknya pada Kamis (31/5). Dalam trailer tersebut, Cinta terlihat menghayati perannya sebagai seorang pengasuh yang berniat jahat untuk mengambil putri Scott dan Mara.

"Aku telah menunggu untuk membagikan berita ini kepada kalian semua!" tulis Cinta dalam bahasa Inggris di bagian keterangan foto. "Cek trailer film terbaruku, Nanny Surveillance! Klik tautan di bio untuk trailer lengkapnya! Selamat menikmati!"

Video cuplikan film "Nanny Surveillance" yang diunggah Cinta tersebut berhasil menarik perhatian netter. Mereka mengaku tak sabar ingin segera menonton aksi Cinta sebagai tokoh antagonis di film tersebut. Para netter juga banyak yang merasa bangga dengan pencapaian Cinta di kancah Internasional.

"Sereemm bgt, liyat trailerny aja udah smpai diulang2. Congrat cinttt. Km hebaaattttt," komentar akun @hey***dee. "Gak sabar menunggu untuk melihat film hebat ini!!!! Kerja bagus cinta..." tambah akun @octia*****bydeee. "Wow.. Aku gak sabar menunggu untuk melihat film seutuhnya," sahut akun @amu****ni24.

"Ini nih artis yang terkenal karena prestasi bukan karena sensasi good job @claurakiehl bangga banget," tulis akun @ima***lza. "Keren cinta... Smakinn sukses yaaa," imbuh akun @jimmy_pa*****u123. "Cantik banget cintaaaaaaa ....... luarbysa ektingnya gaya nya. suka deh," sambung akun @tusi*****sisi.

Sementara itu, film "Nanny Surveilance" sendiri akan tayang di layanan video streaming berlangganan Netflix pada tahun 2018 ini. Meskipun demikian, belum dijelaskan tanggal pasti penanyangan film tersebut.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel