Keanu Reeves Menolak Jadi Ketua Geng Motor Dalam 'Akira'
Film

Meski Keanu tidak bersedia tampil, Warner Bros. Pictures menegaskan proyek film adaptasi dari anime 1988 itu akan terus berjalan.

WowKeren - Proses negosiasi untuk pemeran karakter utama dalam film "Akira" mental lagi. JoBlo memberitakan bahwa pembicaraan Warner Bros. Pictures dan Keanu Reeves yang mulai dibangun awal Mei ini menemui jalan buntu setelah aktor tersebut menolak tampil.

Padahal Keanu ditawari peran karakter utama sebagai Kaneda, ketua geng motor yang berjuang melawan kejahatan. Bahkan aktor berusia 46 tahun itu diberikan kebebasan untuk menyelesaikan syuting film tentang samurai "47 Ronin" lebih dulu.

Proses pemilihan peran film "Akira" ini tampaknya makin suram saja. Sebelumnya, Brad Pitt dan Ryan Gosling juga melewatkan peluang tampil di film ini. Warner Bros. Pictures masih mengantongi beberapa aktor yang akan ditawari menjadi bagian dari film ini seperti Robert Pattinson Chris Pine, Zac Efron James Franco, Garrett Hedlund, Michael Fassbender, Justin Timberlake dan Joaquin Phoenix. Namun, belum ada tanda-tanda siapa yang bakal menerima tawaran.

Keputusan Keanu ini sebenarnya mengecewakan Warners Bros. yang memiliki hubungan dekat dengannya setelah bekerja sama dalam film "Matrix". Meski demikian, Warner Bros. Pictures memastikan tidak akan "membunuh" proyek yang disutradarai Albert Hughes dan Allen Hughes itu. Naskah film tersebut telah ditulis ulang oleh Steve Kloves, yang juga penulis naskah untuk seri "Harry Potter".


"Produksi pada 'Akira' belum dihentikan atau telah ditutup, film tersebut belum mendapat lampu hijau dan masih dalam tahap pengembangan," demikian isi pernyataan pihak Warner Bros. "Proses eksplorasi sangat penting untuk sebuah proyek sebesar ini, dan kami akan terus melakukan perbaikan dalam pendekatan kami demi membuat film terbaik."

Proyek film "Akira" rencananya akan dirilis 2013 ini. Leonardo DiCaprio bertindak sebagai produser bersama Andrew Lazar dan Jennifer Davisson Killoran.

"Akira" merupakan remake dari anime dengan judul yang sama di tahun 1988. Saat itu, film anime tersebut disutradarai dan ditulis naskahnya oleh Katsuhiro Otomo berdasarkan komik Jepang (manga) populer. Berbeda dengan setting film live action yang sekarang, versi animenya berlatar kota Neo-Tokyo setelah perang di tahun 2019.

Film ini menceritakan tentang kehidupan Tetsuo dan Kaneda. Dua pemuda tersebut telah bersahabat karib sebelum akhirnya perangai Tetsuo berubah karena kemampuan telepatinya yang cenderung merusak. Sebagai satu-satunya orang yang bisa melukai Tetsuo, Kaneda juga bertindak sebagai ketua geng motor bernama The Capsules kini harus memimpin rekan-rekannya untuk melawan Tetsuo.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru