G-Dragon Minta Maaf ke Fans di Konser Jepang
Musik

Selain G-Dragon, Daesung juga meminta maaf kepada VIP Jepang atas apa yang mereka alami di tahun lalu.

WowKeren - Selang delapan bulan, Big Bang akhirnya kembali menyapa fans Jepang di konser "15th Anniversary YG Family Concert", tanggal 7-8 Januari. Konser yang digelar di Kyocera Dome, Osaka, itu berlangsung meriah dan dijubeli para fans artis-artis YG Entertainment.

Menariknya, ketika giliran Big Bang tampil, G-Dragon dan Daesung sempat meminta maaf kepada seluruh fans Jepang. Permintaan maaf ini berkaitan dengan kasus yang mereka alami di tahun 2011. G-Dragon dengan kasus mariyuana, sedangkan Daesung mengalami insiden kecelakaan awal tahun lalu.

"Aku mohon maaf karena banyak membuat kalian semua khawatir," kata G-Dragon. "Aku jadi tahu betapa pentingnya musik dan panggung untukku. Aku ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada kalian semua yang terus mendukung dan mencintaiku."

Konser tanggal 7 Januari dihadiri sekitar 45 ribu penonton. Selain G-Dragon dan Daesung, Taeyang juga mengucapkan harapannya di tahun ini.


"Tahun ini aku bertekad untuk menjadi posisi teratas di bidang yang kukerjakan," kata Taeyang. Seungri tidak ketinggalan mengatakan impiannya. "Tahun ini aku berharap bisa berdiri di Tokyo Dome bersama personil lainnya," kata Seungri.

Sesuai dengan tema konsep "Kebangkitan" yang diusung malam itu, Big Bang sepertinya memang ingin bangkit dari keterpurukan tahun lalu dan menatap masa depan yang lebih cerah di tahun ini. Salah satu media Jepang, Sankei Sport bahkan menulis, "45 ribu penonton histeria menyambut kembalinya Big Bang. Mereka (Big Bang) sudah bangkit dari kubur". Tulisan itu menandakan seolah-olah Big Bang "mati suri" di tahun 2011.

Selain Big Bang, konser juga dimeriahkan oleh artis YG Entertainment lainnya seperti 2NE1, SE7EN, Jinusean, Tablo dan Psy. Konser akan dilanjutkan tanggal 21-22 Januari di Saitama Super Arena, Tokyo.

Berikut foto Big Bang di konser "YG Family Concert":

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru