Roberto Mancini Segera Libatkan Carlos Tevez di Laga Manchester City
SerbaSerbi

Pelatih City, Roberto Mancini, memaafkan Tevez dan menjadwalkan pemain binaannya itu untuk menjalani training dua hingga tiga minggu sebelum bertanding lagi.

WowKeren - Kisruh antara pelatih Manchester City, Roberto Mancini, dengan pemain asuhannya, Carlos Tevez, akan segera berakhir. Mancini mengaku telah memaafkan Tevez dan akan kembali melibatkan pemain Argentina itu dalam pertandingan.

"Aku memang mengatakan kalau karirnya sudah berakhir saat itu. Tapi seminggu sesudah pertandingan, aku memanggilnya ke rumah dan berkata, 'Carlos, minta maaflah pada semua orang dan masalah ini aku anggap selesai'. Aku tak lagi punya masalah (dengannya)," kata Mancini mengenang pembangkangan Tevez saat laga City vs Bayern Muenchen, tahun lalu. "Ya, dia bisa bermain lagi. Kurasa dia perlu dua atau tiga minggu pelatihan. Jika ia telah siap, maka dia bisa kembali."

Mancini menjadwalkan bertemu Tevez, Kamis (23/2), waktu setempat. "Aku telah membaca pernyataan maaf Carlos dan aku akan menemuinya. Aku telah menerima permintaan maafnya," ujar Mancini.


Pelatih berusia 47 tahun itu juga memuji kesuksesan City mengalahkan Porto di Liga Eropa, Rabu (22/2) dini hari waktu setempat. The Citizens berhasil melaju ke babak 16 besar Liga Eropa dengan keunggulan agregat 6-1.

"Kami telah bermain dengan baik meski pertandingan itu sulit karena kami sebelum pertandingan tahu bahwa Porto adalah tim yang tangguh," kata Mancini. "Kami menang 4-0 dan mungkin ini berlebihan tapi kami menang dan bisa masuk babak berikutnya. Jika memungkinkan kami ingin masuk ke final."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru