Sutradara 'Fast & Furious 6' Akan Arahkan Film 'Star Trek Beyond'
Film

Film 'Star Trek 3' akan diarahkan oleh Justin Lin dan menggantikan posisi J.J. Abrams yang mengarahkan film 'Star Trek' sebelumnya.

WowKeren - Paramount Pictures dan Skydance Productions telah menetapkan Justin Lin untuk mengarahkan "Star Trek Beyond". Sutradara "Fast and Furious 6" ini menggantikan sutradara untuk film "Star Trek" dan "Star Trek Into Darkness" sebelumnya, J.J. Abrams.

J.J. Abrams tidak dapat mengarahkan film "Star Trek 3" karena harus menyutradarai film "Star Wars: The Force Awakens". Kursi sutradara "Star Trek 3" sempat kosong setelah Roberto Orci memutuskan untuk mundur dan menjadi produser dalam film bergenre sci-fi tersebut, dan akhirnya digantikan oleh Justin Lin.


Justin Lin ditetapkan menjadi sutradara setelah melalui penjaringan dengan nama-nama sutradara lainnya. Nama Edgar Wright, Rupert Wyatt, Duncan James, Morthen Tyldum (sutradara "The Imitation Game") dan Daniel Espinosa ("Safe House") pernah ditawari untuk menjadi sutradara "Star Trek 3" namun semuanya menolak karena kesibukan masing-masing.

Sebelumnya, Justin Lin menjadi sutradara untuk franchise "Fast and Furious". Selain "Fast and Furious 6", Justin juga mengarahkan film "Fast Five", "The Fast and The Furious: Tokyo Drift" dan "Fast and Furious".

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru