Usai Gelar Konser di Florida, Chris Brown Mendadak Ditangkap Polisi
Getty Images
Selebriti

Saat turun dari panggung, polisi setempat sudah menunggu Chris lengkap dengan sebuah surat penangkapan dari kantor Sheriff Hillsborough County.

WowKeren - Chris Brown kembali terlibat dengan masalah hukum. Musisi asal Virginia tersebut baru saja dilaporkan ditangkap dan ditahan oleh pihak kepolisian usai merampungkan konsernya di Florida pada Kamis (5/7) malam waktu setempat.

Dilansir Daily News pada Jumat (6/7), Chris baru saja menggelar konser di West Palm Beach, Coral Sky Ampitheatre, Florida. Setelah menghibur para penggemarnya, tiba-tiba polisi sudah menunggunya lengkap dengan sebuah surat penangkapan dari kantor Sheriff Hillsborough County. Namun sayangnya, belum ada keterangan lebih lanjut mengenai penyebab penangkapan musisi berusia 29 tahun ini.

Bahkan hingga saat ini, kabar mengenai penahanan Chris juga masih belum jelas. Pihak perwakilan pelantun "Pills & Automobiles" juga masih bungkam dan belum memberikan komentar apapun. Akan tetapi, menurut laporan Page Six, sang musisi telah dibebaskan setelah membayar jaminan sebesar USD 2000 (sekitar Rp 28 juta).

Terlepas dari kabar tersebut, Chris sendiri memang memiliki riwayat tindak kriminal yang cukup panjang. Seperti yang diketahui, pelantun "Tempo" tersebut pernah berurusan dengan hukum karena kasus kekerasan pada mantan kekasihnya, Rihanna pada tahun 2009 silam.


Berselang empat tahun kemudian, Chris dilaporkan terlibat kasus tabrak lari. Namun tak cukup sampai di situ, musisi yang kini tengah dikabarkan dekat dengan Agnes Monica tersebut kembali ditahan lantaran kepemilikan senjata api pada tahun 2016, di mana ada seorang wanita yang mengaku ditodong olehnya.

Setelahnya, kabar mengenai Chris sendiri jarang terdengar kembali di media. Namun beberapa waktu lalu, musisi yang memiliki nama asli Christopher Maurice Brown ini kembali membuat heboh dengan membeli mobil SUV antipeluru seharga USD 350 ribu (sekitar Rp 5 miliar).

Bisa dibilang, akhir-akhir ini Chris jarang sekali membuat ulah. Bahkan penyanyi R&B tersebut juga sempat merilis beberapa single baru sejak awal tahun ini, seperti "Stranger Things' serta "Freaky Friday" yang merupakan kolaborasinya dengan Lil Dicky. Oleh karena itu, wajar saja jika kabar penangkapan ini sukses mengejutkan banyak pihak.

Sementara itu, saat ini Chris memang tengah disibukkan dengan rangkaian konser "Heartbreak On A Full Moon Tour" sejak bulan Juni lalu. Kabarnya, tur tersebut akan berakhir pada pertengahan bulan Agustus mendatang. Meski belum memberikan konfirmasi apapun, yang pasti para penggemar Chris berharap agar sang musisi segera menyelesaikan masalah ini dan mampu melangsungkan konsernya sesuai jadwal.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait