Tak Peduli Protes, Song Hye Kyo dan Park Bo Gum Konfirmasi Main Drama Romantis Bareng
Naver
TV

Simak keterangan dari wakil rumah produksi terkait konfirmasi casting Song Hye Kyo dan Park Bo Gum.

WowKeren - Casting Song Hye Kyo dan Park Bo Gum membintangi drama romantis berjudul "Boyfriend" sukses mengebohkan netizen. Alasannya karena perbedaan usia yang jauh serta hubungan Park Bo Gum dengan Song Joong Ki, suami Song Hye Kyo yang sudah seperti saudara sendiri.

Namun protes netizen tak lantas membuat mereka menolak tawaran bermain bareng. Perwakilan dari Bon Factory selaku rumah produksi mengkonfirmasi penampilan Song Hye Kyo dan Park Bo Gum sebagai pemeran utama "Boyfriend" hari ini, Senin (9/7).

"Aktris Song Hye Kyo dan aktor Park Bo Gum dikonfirmasi untuk tampil sebagai pemeran utama drama 'Boyfriend'. Kami memiliki rencana penayangan perdana kisaran paruh kedua 2019 dan saat ini kami sedang di tengah tahap pra produksi," ungkap perwakilan Bon Factory.


"Boyfriend" dibesut oleh Yoo Young Ah, penulis naskah "Bel Ami" dan "Entertainer". Kisahnya tentang wanita yang seperti memiliki segalanya di dunia ini dan pria biasa yang bertolak belakang dengannya yaitu seolah tak memiliki apapun. Mereka ingin menjalani paling tidak sehari saja untuk memiliki kehidupan yang sama. Drama ini akan berfokus pada pertanyaan bisakah mereka mengorbankan kekayaan dan kehormatan demi hidup biasa.

Song Hye Kyo memerakan Cha Soo Hyun, wanita yang hidupnya selalu disetir. Sebagai putri seorang politisi, ia terpaksa menjalani pernikahan tidak bahagia dengan pewaris konglomerat di usia muda. Setelah memiliki anak, ia memutuskan untuk bercerai. Hidup Soo Hyun berubah saat ia bertemu dengan Kim Jin Hyuk (Park Bo Gum).

Karakter Kim Jin Hyuk diceritakan sebagai pria biasa dan sederhana yang berusaha mencari pekerjaan tetap sambil melakoni banyak pekerjaan paruh waktu. Karena terus ditolak perusahaan tempatnya melamar, ia menggunakan semua uang yang dihasilkannya dari bekerja paruh waktu untuk berlibur ke luar negeri yang sudah direncanakannya selama setahun terakhir. Ia pun bertemu dengan Cha Soo Hyun.

Sementara itu, "Boyfriend" diproduksi Bon Factory yang sebelumnya menggarap drama-drama sukses seperti "Why, Secretary Kim?", "She Was Pretty" dan "Master's Sun". Drama ini dijadwalkan tayang di tvN.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel