Tom Holland Bagikan Video di Sela Syuting, Kostum Lawas Spider-Man Jadi Sorotan
Getty Images
Film

Tak memakai armor Iron Spider, para penggemar penasaran mengapa Tom masih mengenakan kostum di 'Spider-Man: Homecoming'.

WowKeren - "Spider-Man: Far from Home" dipastikan menjadi film pertama yang akan dirilis oleh Marvel Studios setelah "Avengers 4" mendatang. Tentunya, film yang dibintangi Tom Holland ini bakal menjadi pembuka fase baru bagi MCU.

Seri kedua petualangan Peter Parker di MCU ini telah memulai proses syuting sejak awal bulan lalu. Proses syuting "Spider-Man: Far from Home" sendiri saat ini tengah berlangsung di beberapa daerah di Inggris.

Ingin memancing antusiasme penggemar, belum lama ini Tom membagikan video terbaru di sela syuting "Spider-Man: Far from Home" melalui akun Instagram miliknya. Dalam video singkat ini, aktor berusia 22 tahun tersebut juga menawarkan kesempatan bagi para penggemar untuk mengikuti proses syuting bersamanya. Tom menjelaskan bahwa ia akan mengajak dua orang beruntung untuk berkunjung ke lokasi syuting sekuel "Spider-Man: Homecoming" ini.

"Hai guys, ini Tom Holland dari set syuting 'Spider-Man: Far from Home'. Aku memiliki pengumuman seru yaitu kami akan menerbangkan kalian dari negara mana pun untuk menemaniku di lokasi syuting," ungkap Tom dalam video.

Tak butuh waktu lama, unggahan ini pun langsung menuai respon dari para penggemar. Banyak yang mengaku antusias dan ingin mengunjungi lokasi syuting "Spider-Man: Far from Home". Namun tak sedikit pula yang menyoroti kostum Spider-Man yang dikenakan oleh Tom dalam video.


Banyak yang panasaran mengapa Tom masih mengenakan kostum lawasnya di "Spider-Man: Homecoming". Padahal, seharusnya karakter Peter Parker bakal mendapat kostum yang lebih canggih, terutama setelah ia muncul dalam "Avengers: Infinity War", di mana kostum merah-biru sang manusia laba-laba mendapat beberapa gubahan dari Tony Stark.

"Apa yang terjadi pada kostummu?" tanya seorang penggemar. "Ini kostum lama, bukankah seharusnya ia memakai armor Iron Spider?" sahut lainnya. "Apa kau akan menggunakan CGI untuk (kostum) ini? Jika tidak maka aku akan kecewa," imbuh yang lain.

Masih belum diketahui apakah kostum Spider-Man ini nantinya akan mendapatkan efek editing. Namun yang pasti, laporan sebelumnya menyebut bahwa Tom akan mengenakan kostum yang jauh lebih canggih.

Kabar ini diungkapkan oleh desainer kostum Louise Frogley. Louise sendiri diketahui sebagai sosok yang berada di balik perancangan kostum Peter Parker dalam "Spider-Man: Far from Home". Ia juga mendesain kostum untuk Scott Lang dan Hope Van Dyne dalam "Ant-Man and The Wasp".

"Aku memang tidak bergabung langsung dalam penggarapan film itu ('Spider-Man: Far from Home'). Tapi yang bisa aku sampaikan adalah kostum Spider-Man akan mengalami perubahan besar. Spider-Man akan lebih terlihat sperti pria dewasa dibandingkan seorang remaja," ungkap Louise kala itu.

Desainer ini juga menambahkan bahwa kostum baru Spider-Man tak lepas dari campur tangan Tony Stark alias Iron Man seperti dalam film "Avengers: Infinity War". "Kami ingin membuat desain kostum yang fresh namun tak meninggalkan kesan klasiknya. Spider-Man memiliki kostum buatannya sendiri. Tapi dia juga mendapatkan kostum keren dari Tony Stark," lanjut Louise.

Menanggapi kabar ini, banyak penggemar yang menduga bahwa kostum baru Spider-Man akan mendapat banyak sentuhan dari nano teknologi milik Tony Stark. Apalagi film ini juga bakal mengambil setting setelah "Avengers 4" yang dirilis lebih dulu pada 3 Mei 2019 mendatang.

Namun terlepas dari hal tersebut, tentunya "Spider-Man: Far from Home" tetap menjadi salah satu film yang paling dinantikan pada tahun 2019. Kembali disutradarai oleh Jon Watts, sekuel ini siap menyapa penggemar pada 5 Juli 2019 mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru