Setuju Gantikan Lee Young Ae, Lee Yo Won Main Bareng Yoo Ji Tae di Drama 'Lee Mong'
Topstarnews
TV

Drama MBC ini diproduksi untuk memperingati 100 tahun pembentukan Pemerintahan Sementara Korea pada 1919.

WowKeren - Lee Yo Won akhirnya menerima tawaran menggantikan Lee Young Ae menjadi pemeran utama drama baru berjudul "Lee Mong" atau "Different Dreams". Drama ini diproduksi untuk memperingati 100 tahun pembentukan Pemerintahan Sementara Korea pada 1919. Naskahnya digarap Jo Kyu Won dan sutradaranya adalah Yoon Sang Ho ("Saimdang").

Senada dengan Lee Yo Won, Yoo Ji Tae yang lebih dulu ditawari menjadi pemeran utama pria juga memutuskan bergabung dengan "Lee Mong". Dengan begitu, kita akan segera disuguhi kolaborasi dua bintang papan atas tersebut.

"Lee Mong" merupakan drama bertema mata-mata yang mengambil lokasi di Gyeongseong (sekarang Seoul), Manchuria dan Singapura selama masa pemerintahan kolonial Jepang. Kisahnya tentang perjuangan kemerdekaan yang diketuai oleh pemimpin mata-mata Kim Won Bong dan dokter ahli bedah Lee Young Jin.


Lee Yo Won akan memerankan karakter Lee Young Jin, ahli bedah Joseon yang dibesarkan oleh orang Jepang. Sedangkan Yoo Ji Tae berperan sebagai Kim Won Bong, pimpinan organisasi rahasia yang bertarung demi kemerdekaan Korea. Mereka akan menjadi mata-mata bagi pemerintahan sementara yang berbasis di Shanghai, serta memainkan peran aktif dalam Perang Pasifik.

Sementara itu, "Lee Mong" rencananya tayang kisaran 2019 mendatang di MBC. Tanggal penayangan akan bertepatan dengan peringatan 100 tahun pembentukan Pemerintahan Sementara Korea pada 1919, yang dipandang sebagai dasar bagi pemerintah Korea saat ini.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru