'Mile 22' Kalah Saing, 'Crazy Rich Asians' Puncaki Box Office di Pekan Perdana
imdb
Film

Ada tiga film baru, inilah peringkat 10 besar box office pekan ini.

WowKeren - "Crazy Rich Asians" sukses mengawali pekan pertama perilisannya dengan mendominasi puncak box office. Film yang dibintangi oleh Constance Wu dan Hanry Golding tersebut berhasil meraup keuntungan sebesar USD 25,2 juta (sekitar Rp 367 miliar) dari 3384 lokasi penayangan.

Pencapaian ini tentunya dinilai agak mengecewakan. Mengingat bahwa sebelumnya film besutan Warner Bros ini menggelontorkan bujet sebesar USD 30 juta (sekitar Rp 437 miliar) untuk biaya produksi.

Sedangkan "The Meg" harus rela bergeser ke posisi dua setelah merajai box office di pekan perdananya. Minggu ini, film yang dibintangi Jason Statham tersebut mampu meraup USD 21 juta (sekitar Rp 306 miliar). Tentunya hal ini tak mengherankan, mengingat bahwa "The Meg" memang memberikan sajian baru dengan menampilkan teror yang disebabkan oleh makhluk purba paling buas, hiu Megalodon.

Posisi ketiga diambil alih oleh film baru besutan STX Films, "Mile 22". Film yang dibintangi oleh aktor asal Indonesia, Iko Uwais ini mengawali pekan perdana penayangan dengan mengantongi USD 13,6 juta (sekitar Rp 198 miliar). Tentunya perolehan ini cukup di luar ekspektasi penggemar, mengingat "Mile 22" disambut dengan begitu meriah bagi pecinta film Tanah Air.

Sementara itu, posisi keempat dihuni oleh "Mission: Impossible - Fallout". Di pekan keempat perilisannya, film arahan Christopher McQuarrie ini mampu meraup USD 10,5 juta (sekitar Rp 153 miliar).

Sementara Peringkat kelima juga masih dihuni film anyar, "Alpha". Film besutan Studio 8 ini tercatat ini mampu mengantongi USD 10,5 juta (sekitar Rp 153 miliar) di pekan perdananya.

Sedangkan film live-action terbaru dari Disney, "Christopher Robin" harus rela bergeser ke posisi enam. Film yang mengajak para penggemar bernostalgia pada sosok beruang lucu, Winnie the Pooh, ini tercatat meraih USD 8,8 juta (sekitar Rp 95 miliar) di pekan ketiganya. Tentunya hasil ini cukup memuaskan, mengingat biasanya film live-action tidak begitu mendapat peringkat yang cukup tinggi di box office.

Di samping itu, ada sejumlah film lama yang juga masih betah mengisi sepuluh besar box office, seperti "Hotel Transylvania 3: Summer Vacation" serta "Mamma Mia! Here We Go Again". Nah, berikut adalah peringkat lengkap box office pekan ini:

1. "Crazy Rich Asians" - USD 25,2 juta (sekitar Rp 367 miliar)


2. "The Meg" - USD 21 juta (sekitar Rp 306 miliar)

3. "Mile 22" - USD 13,6 juta (sekitar Rp 198 miliar)

4. "Mission: Impossible - Fallout" - USD 10,5 juta (sekitar Rp 153 miliar)

5. "Alpha" - USD 10,5 juta (sekitar Rp 153 miliar)

6. "Christopher Robin" - USD 8,8 juta (sekitar Rp 95 miliar)

7. "BlacKkKlansman" - USD 7 juta (sekitar Rp 102 miliar)

8. "Slender Man" - USD 4,9 juta (sekitar Rp 71 miliar)

9. "Hotel Transylvania 3: Summer Vacation" - USD 3,6 juta (sekitar Rp 52 miliar)

10. "Mamma Mia! Here We Go Again" - USD 3,3 juta (sekitar Rp 48 miliar)

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru