iKON Ungkap Julukan yang Diberikan Anak-Anak SD untuk Mereka
Instagram/withikonic
Selebriti

Para member membicarakan popularitas mereka di kalangan murid-murid Sekolah Dasar.

WowKeren - iKON baru saja comeback dengan lagu terbaru mereka yang bertajuk "Goodbye Road". Kini grup bentukan YG Entertainment tersebut disibukkan dengan kegiatan promosi, salah satunya dengan tampil di acara radio.

Para member iKON menjadi bintang tamu di acara radio "Moon Hee Jun's Music Show" yang dipandu oleh Moon Heejun Rabu (17/10) kemarin. Di sini, mereka membicarakan lagu "Love Scenario" yang populer di semua kalangan.

"Aku dengar popularitas 'Love Scenario' sangat fenomenal di kalangan murid-murid Sekolah Dasar," kata Moon Heejun. "Apa kalian sudah menebak (kalau 'Love Scenario' akan jadi sepopuler ini) sebelumnya?"

"Maksudku, (murid-murid SD) ikut menyanyikan lagu kami rasanya sudah lumayan tidak masuk akal, tapi ngerap juga? Kami jelas tidak menebaknya. Itu luar biasa," ujar Yunhyeong.


"Beberapa anak memanggilku 'kakak rib' dan aku pikir itu karena aku menggunakan kata 'rib' di lirik 'Love Scenario'," tambah B.I. Leader iKON itu juga mengungkapkan pengalamannya saat menggarap "Love Scenario".

"Saat aku menggarap lagu ini, aku merasa seperti kembali ke masa kecil," ujar B.I. "Menulis lagi ini lebih terasa seperti bermain daripada bekerja. Aku pikir mungkin itu alasan kenapa kami bisa terhubung dengan fans yang lebih muda."

"Salah satu fans kami sebenarnya adalah seorang guru sekolah dasar dan dia mengumpulkan semua surat yang ditulis oleh para siswanya untuk kami dan menyerahkannya kepadaku. Mereka memanggil kami 'Mr. Love Scenario' dan itu adalah hal yang paling lucu yang pernah ada," B.I menambahkan.

Pada akhir acara, Moon Heejun berkomentar, "Aku pikir lagu-lagu iKON bekerja di setiap level. Ini adalah jenis lagu yang bisa dinikmati setiap generasi. Maksudku, begitu kau mendengarnya, kau tidak bisa tidak jatuh suka dengan itu."

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait