Kontroversi Kaus Jimin, TV Asahi Jepang Tunda Penampilan BTS di Program Musik
Twitter
TV

Jimin sebelumnya kedapatan memakai kaus dengan pesan patriotisme bergambar bom atom.

WowKeren - Kabar mengejutkan datang dari Bangtan Boys. Pasalnya, kemunculan Rap Monster di program "Music Station" Jepang mendadak ditunda oleh stasiun televisi penayangan, TV Asashi.

Dalam pernyataannya pada Kamis (8/11), TV Asashi mengungkap alasan menunda kemunculan BTS adalah karena kontroversi kaus pembebasan yang dipakai Jimin BTS. TV Asashi pun meminta maaf kepada penonton yang sudah menanti Jungkook cs.

"Jadwal kemunculan BTS pada tanggal 9 telah ditunda. Kaus yang dipakai salah satu member (BTS) telah menjadi berita utama dan langsung kontroversional. Para produser menanyakan maksud dari kaus itu dan kami sedang dalam proses mencapai penyelesaian dengan label rekaman, sayangnya kami akhirnya menuda penampilan mereka," ujar TV Asashi.

BTS memang menuai sorotan negatif dari media-media Jepang usai Jimin kedapatan pernah memakai kaus dengan pesan patriotisme bergambar bom atom. Seperti diketahui bersama, dua kota di Jepang yaitu Hiroshima dan Nagasaki pernah dijatuhi bom atom pada Perang Dunia II tahun 1945.


Kontroversi Kaus Jimin, TV Asahi Jepang Tunda Penampilan BTS di Program Musik

Source: Pann

Bangtan Boys sendiri seharusnya dijadwalkan akan tampil di program musik Jepang "Music Station" pada Jumat (9/11). Suga cs sebelumnya mendadak membatalkan tiket keberangkatan ke Jepang mereka pada Kamis (8/11).

Padahal saat itu, para reporter dan petugas keamanan sudah siap menyambut kedatangan BTS. Big Hit Entertainment sendiri enggan mengungkap penyebab pasti J-Hope cs membatalkan penerbangan mereka.

"Jadwal keberangkatan artis di bandara hanya diinformasikan kepada media ketika itu jadwal resmi. Kami meminta pengertian kalian karena kami tak bisa mengungkap jadwal tak resmi," ujar Big Hit Entertainment.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru