Jin BTS Beli Apartemen Mewah Seharga Rp 24 Miliar, Sikap BTS ke Tetangga Ikut Terungkap
Twitter
Selebriti

Jin membeli apartemen di Hannam the Hill, salah satu kompleks hunian termahal di Seoul yang saat ini ditinggali BTS.

WowKeren - Desember tahun lalu, Bangtan Boys pindah ke Hannam the Hill yang merupakan salah satu kompleks apartemen paling mewah di Seoul. Kompleks apartemen ini disebut-sebut merupakan hunian para selebriti dan pejabat.

Hannam the Hill dipilih para member karena dinilai sangat sesuai dengan kebutuhan BTS akan suasana yang tenang usai menjalani aktivitas super padat. Tak cuma itu, Hannam The Hill juga memiliki sistem pengamanan yang sangat baik hingga privasi para penghuninya pun terjaga.

Alasan yang sama nampaknya menjadi pertimbangan Jin dalam membeli apartemen di Hannam The Hill. Baru-baru ini dikabarkan kalau Maret lalu, member tertua BTS tersebut membeli salah satu apartemen seharga 1,9 miliar won atau sekitar Rp 24,7 miliar.

Jin membeli apartemen tersebut secara tunai, bukan mencicil. Apartemen yang dibelinya berukuran lebih kecil dari apartemen yang saat ini dihuni BTS, yang nilainya sekitar 8,2 miliar won (102 miliar). Meski sudah memiliki apartemen sendiri di kompleks yang sama, Jin tetap tinggal bersama para member BTS di dorm.


Apartemen Jin dan BTS

Hannam the Hill

"BTS semakin sukses sejak mereka pindah ke dorm yang baru," ujar seorang sumber. "Jin memutuskan untuk membeli apartemen yang lebih kecil di kompleks yang sama bukan hanya demi potensi investasinya tapi juga karena dia merasa privasinya terlindungi."

Sumber tersebut juga mengungkapkan kalau para tetangga BTS di kompleks hunian mereka banyak memuji Jin dan kawan-kawan. Mereka kabarnya selalu menyapa para tetangga dengan senyuman dan sangat rendah hati meski sudah menjadi bintang global.

Sementara itu, BTS saat ini disibukkan dengan tur konser dunia mereka yang bertajuk "Love Yourself". Setelah merampungkan rangkaian konser di Amerika Utara dan Eropa, Jepang gantian menjadi singgahan BTS berikutnya.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru