Irfan Hakim Unggah Foto Nuansa Abu-Abu, Netter Sedih hingga Banjiri Doa
Instagram/irfanhakim75
Selebriti

Menyertai unggahan fotonya itu, Irfan Hakim turut menulis sederet kalimat doa.

WowKeren - Irfan Hakim termasuk aktif mengunggah foto ke akun Instagram miliknya. Foto-foto yang sering Irfan unggah seperti saat penampilannya sebagai pembawa acara di salah satu progam musik dangdut, atau pun ajakan mengenai kajian muslim.

Namun ada yang berbeda dengan unggahan foto Irfan kali ini. Jika biasanya nuansa foto yang diunggah Irfan warna-warni. Ayah empat anak ini membagikan foto bernuansa abu-abu.

Adalah foto sedih saat ia dan keluarganya di tinggal sosok ayah. Unggahan foto itu rupanya peringatan Irfan atas satu tahun meninggalnya sang ayah, pada Rabu (21/11).

"Tak terasa sudah 1 tahun berlalu.... Allohummagfirlahu.. Warhamhu.. Wa'afihii wa'fuanhu..." tulis Irfan. Dalam foto tersebut, terlihat mendiang telah ditutupi kain sementara Irfan tak kuasa menahan tangis menutup wajahnya dengan tangan.


Unggahan Irfan di atas langsung menarik perhatian netter. Tidak sedikit netter mengaku turut sedih. Sementara netter lain memberikan dukungan untuk Irfan dan doa pada mendiang ayahnya.

"Saya sedih liat foto ini, ingat almarhumah mama," komentar akun @rahma***. "A irfanhakim75 melihat poto ini jd teringat almarhum bapa setahun yang lalu. Semoga orangtua kita khusnul khotimah dan tenang di sisi Alloh aamiin.." sahut akun @astu***.

"Aamiin ya Allah..semoga surga tmpat apa aa irfan. aa irfan dan keluarga ttap semangat ya.." tulis akun @uswatun***. "Setiap @irfanhakim75 Post all about apa..pst sy sll melow..mengingatkan kepada alm bapak saya.... alm apa hmpir mirip dg bapak saya a....smg alm Apa dan alm bapak saya d tempatkan di tempat terbaik bersama org2 sholeh,amiin yra..." balas akun @dini***.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait