6 Tempat Kuliner Es Krim di Jawa Timur, Dari yang Legendaris Hingga Tongkrongan Hits
Instagram/zangrandi.icecream
Kuliner

Tempat kuliner es krim mulai dari yang berusia puluhan tahun hingga yang jadi tongkrongan anak muda ada di sini.

WowKeren - Es krim menjadi salah satu kuliner yang disukai semua kalangan. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Hampir tak ada yang bisa menolak pesona es krim yang begitu menggoda.

Banyaknya minat orang terhadap es krim membuat kedai es krim bertebaran. Mulai dari yang berkonsep jadul hingga modern dan hits. Namun, tak semua berhasil menarik minat para pecinta es krim ini.


Nah, berbicara soal es krim jadul dan modern, ternyata Jawa Timur menyimpan beragam tempat kuliner es krim. Menariknya, kamu bisa memilih ingin bernostalgia dengan kedai es krim jadul atau memilih nongkrong hits.

Seperti beberapa rekomendasi kedai es krim di Jawa Timur ini. Kamu bisa merasakan sensasi tempo dulu di beberapa kedai es krim legendaris. Jika tak ingin, kamu juga bisa tetap menikmati lezatnya es krim yang meleleh di mulut di beberapa kedai hits. Apa saja daftarnya, yuk cek artikenya sebagai berikut.

(wk/silm)

1. 'Es Krim Domino', Kuliner Legendaris di Jember


'Es Krim Domino', Kuliner Legendaris di Jember
Twitter/arsylimasiwa

Kedai es krim legendaris bisa kamu temui saat berkunjung ke Jember, Jawa Timur. Nama kedai yang sudah berdiri puluhan tahun ini adalah "Kedai Es Krim Domino". Kedai ini berada di Jalan Sultan Agung dan sudah buka sejak tahun 1960-an. Kendati banyak pesaing kuliner es krim yang lebih kekinian, Kedai Es Krim Domino ini masih mampu mempertahankan eksistensinya.

Kedai ini dikelola secara turun temurun. Sejak awal pendiriannya, kedai es krim ini selalu mengedepankan kualitas. Bahan es krim di kedai ini dibuat dari susu sapi segar dan juga bebas pengawet. Resep rahasia yang terus dijaga, tak heran jika rasa es krim di kedai ini tak pernah berubah meski zaman sudah berganti.

Meski menjadi kuliner es krim legendaris, Kedai Es Krim Domino juga membuat inovasi agar tak lekang dimakan zaman, lho. Mereka memodifikasi beberapa bentuk es krim agar lebih beragam dan kekinian. Ada menu es krim yang dicampur buah hingga bentuk es krim cone dan juga soda.

Es Krim Domino juga memiliki harga yang relatif ramah di kantong. Kuliner es krim tempo dulu ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 15.000 saja. Murah banget, kan?

2. Menikmati Nostalgia di Kedai Es Krim 'Zangrandi' Surabaya


Menikmati Nostalgia di Kedai Es Krim 'Zangrandi' Surabaya

Beralih ke Surabaya, di sana kamu juga bisa menemukan salah satu kuliner es krim legendaris. Nama kedai es krim yang seolah tak pernah sepi ini bernama "Es Krim Zangrandi". Kedai es krim yang tau ini adalah kedai es krim tertua yang ada di Surabaya. Jika kamu pergi ke Kota Pahlawan yang satu ini, wajib banget mampir ke Zangrandi.

Kedai Es Krim Zangrandi didirikan oleh Renato Zangrandi pada tahun 1930 silam. Sudah lama banget, kan? Kendati sudah berdiri puluhan tahun, interior bangunan kedai es krim ini masih terjaga keontetikannya. Bukan cuma bangunan, cita rasa es krimnya pun selalu dipertahankan.

Beberapa menu variasi es krim disajikan di kedai yang beralamat di Jalan Yos Sudarso No.15, Embong Kaliasin, Genteng, Surabaya ini. Harganyapun sangat beragam, kamu bisa pilih yang paling sesuai di kantong.

Menu-menu di Zangrandi ini di antaranya ada es krim soda, tutti frutti, dan macedonia. Harganya berkisar antara Rp 18 ribu hingga Rp 69 ribu. Selain di lokasi aslinya, es krim Zangrandi ini juga bisa kamu temui di beberapa mal di Surabaya, yakni di Galaxy Mal dan juga Atom Mal Surabaya.

3. 'Toko Oen', Kuliner Es Krim Jadul di Malang


'Toko Oen', Kuliner Es Krim Jadul di Malang

Mencari kuliner es krim di Malang, kamu enggak boleh kelewatan menyambangi "Toko Es Krim Oen". Destinasi kuliner es krim yang ada di Malang ini sudah terkenal dan legendaris banget. Bukan cuma wisatawan lokal, para wisatawan asing pun selalu tertarik untuk mengunjungi kedai lawas ini.

Tokok Oen yang ada di Malang sudah dibangun sejak tahun 1922. Toko ini dibuka oleh seorang pengusaha Tionghoa keturunan Belanda bernama Nyonya Liem Goe Nio. Sebelumnya, toko es krim ini dibuka di Jogja, baru kemudian membuka cabang di Jakarta, Semarang, dan juga Malang. Namun, justru di Semarang dan Malang saja yang bisa bertahan hingga sekarang.

Kabarnya, Toko Oen yang benar-benar dikelola oleh keturunan Liem Goe Nio ini hanya di Semarang. Sedangkan toko yang di Malang sudah dijual ke pengusaha bernama Danny Mugianto. Namun, tak ada salahnya untuk mencoba bernostalgia Malang tempo dulu di kedai es krim satu ini.

Toko Oen berada di jalan Jenderal Basuki Rahmat no. 5, Klojen, Malang. Letaknya sangat mudah ditemui karena berada di jalan besar. Di sekeliling Toko Oen, kamu juga bisa menemui berbagai tempat legendaris lainnya, seperi Gereja Kayu Tangan, Alun-Alun Malang, hingga pusat perbelanjaan Sarinah.

Menu yang disajikan di Toko Oen ini juga beragam banget, lho. Tidak hanya memanjakan pengunjungnya dengan es krim saja, kedai ini juga menyajikan berbagai kue khas Belanda. Ada pula masakan-masakan khas Indonesia yang siap disantap selain es krim.

Harganya pun bervariasi. Untuk menu es krimnya, dijual mulai dari Rp 25 ribu satu skup hingga variasi lain yang mencapai Rp 60 ribu. Penasaran ingin coba es krim tempo dulu sekaligus merasakan suasana Malang? Jangan lupa untuk mencobanya di Toko Oen ini.

4. Es Krim Gelato yang Menggoda di 'Le Café Gourmand' Surabaya


Es Krim Gelato yang Menggoda di 'Le Café Gourmand' Surabaya
Instagram/lecafegourmand.sby

Tak ingin es krim yang bernuansa tempo dulu, tapi tetap enak? Kamu bisa coba datang ke "Le Café Gourmand" yang ada di Surabaya. Di sana kamu bisa nongkrong hits sambil menikmati lezatnya es krim. Jadi tongkrongan hits, kamu juga bisa berfoto-foto untuk diunggah di Instagram.

Kafe ini memiliki konsep yang modern tapi sederhana. Kebanyakan ruangannya diisi dengan deratan kursi-kursi kayu. Menunya juga ditulis klasik menggunakan papan tulis. Tersedia juga beberapa majalah yang bisa kamu baca sembari menunggu. Benar-benar cocok untuk nongkrong hits.

Es krim gelato di kafe ini banyak disebut memiliki rasa yang enak. Selain itu, kamu juga bisa memilih penyajiannya, ingin memakai cup atau cone. Menariknya, cone yang tersedia di sini juga dibuat beraneka warna. Es krim yang kamu dapatkan jadi terlihat unik dan sangat menarik.

Harga es krim satu skup di sini berkisar mulai Rp 30 ribu. Kamu juga bisa menambakan toping aneka rupa dengan menambah Rp 5.500 saja. Jika bosan dengan es krim, kamu bisa memilih menu lain yang disajikan beragam di kafe ini, kok.

5. Kuliner Es Krim Unik dan Hits di '1920 Ice' Malang


Kuliner Es Krim Unik dan Hits di '1920 Ice' Malang
dadedoo.com

Berada di jalan Kadaka No. 7a, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, "1920 Ice" bisa masuk ke dalam daftar kulinermu. Selain es krimnya yang lezat, kafe yang satu ini juga menyajikan interior kafe yang hits banget. Di sana kamu bisa nongkrong sambil menikmati suasana kafe yang menyenangkan.

Menu-menu es krim di "1920 Ice" ini disajikan dengan unik banget. Bukan cuma skup biasa, es krim yang kamu pesan bisa disajikan dalam bentun boneka lucu. Mulai dari bentuk kelinci hingga bentuk beruang. Kamu pasti enggak tahan untuk tidak memotretnya.

Harga yang dipatok untuk es krim yang unyu ini juga terbilang ramah di kantong. Berbentuk unik, harga satu porsi es krim berbentuk kelinci dengan rasa coklat di sana berkisar Rp 18 ribu. Murah, kan?

Jika tak ingin menghabiskan waktu di dalam ruangan, kafe ini juga menyajikan meja di luar ruangan, lho. Kalau matahari sedang tenggelam, kamu bisa mendapatkan cahaya golden hour yang ciamik banget untuk foto-foto. Tempatnya yang berada di sebuah gang juga akan membuat nongkrongmu lebih menyenangkan tanpa gangguan klakson-klakson mobil.

6. UNICCONE, Kedai Es Krim dan Yogurt Hits Malang


UNICCONE, Kedai Es Krim dan Yogurt Hits Malang
Instagram/uniccone

Datang ke Malang, kamu punya banyak pilihan berwisata kuliner. Salah satunya adalah ke kedai es krim dan yogurt yang hits banget ini.

Ya, "UNICCONE" bisa jadi pilihan buat kamu para pecinta es krim yang ingin nongkrong sambil menikmati es krim. Tekstur es krim dan pilihan varian frozen yogurt yang ada di sini pasti membuatmu ketagihan. Selain itu, tempatnya yang selalu ramai pengunjung membuat kuliner yang satu ini jadi begitu menarik.

Untuk tempat es krim pesananmu, kamu bisa memilih wadah plastik maupun cone yang berwarna-warni. Selain itu, kamu juga bisa berkreasi dengan memilih toping es krim sendiri. Toping yang disediakan sangat beragam, mulai dari buah, crumbs, hingga saus manis.

Harga es krim di sini masih terbilang ramah di kantong. Untuk menu es krim dijual seharga Rp 12 ribu hingga Rp 18 ribu. Untuk menu yogurt dijual mulai dari Rp 16 ribu hingga Rp 22 ribu.

Tempat yang disediakan UNICCONE ini memang tidak terlalu luas. Akan tetapi, cukup nyaman buat kamu yang ingin nongkrong beramai-ramai dengan teman. Lokasinya terletak tidak jauh dari Stasiun Malang Kota. Jika penasaran seperti apa lezatnya es krim di sini, langsung saja datang ke UNICCONE yang ada di Jalan Trunojoyo No. 23 Malang.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel