Gabung di Live-Action 'Pinocchio', Tom Hanks Bakal Perankan Geppetto
Getty Images/Kevin Winter
Film

Proses produksi film ini diperkirkaan akan dimulai pada bulan Mei 2019 mendatang.

WowKeren - Belakangan ini, Disney memang tengah gencar menggarap proyek live-action yang merupakan remake dari film animasi klasik mereka. Proyek live-action berikutnya yang siap diproduksi dalam waktu dekat adalah "Pinocchio", kisah tentang boneka kayu yang berharap menjadi manusia.

"Pinocchio" sendiri masih dalam tahap awal pengembangan. Dilansir Variety pada Sabtu (1/12), saat ini Disney masih melakukan proses casting untuk mengisi berbagai karakter yang akan terlibat dalam film. Laporan terbaru menyebut bahwa Disney tengah berada dalam tahap pembicaraan awal dengan aktor kawakan Tom Hanks untuk mengisi peran tukang kayu yang sekaligus pencipta Pinocchio, Geppetto.

Namun sayangnya, hingga saat ini baik pihak Disney maupun Tom masih belum memberikan pernyataan resmi atas kabar tersebut. Tom sendiri diketahui baru saja menyelesaikan proyek film anyarnya, "Mister Rogers" dan akan mengerjakan proyek film selanjutnya, "Bios" pada februari mendatang.


Di sisi lain, film animasi "Pinocchio" sendiri pertama kali tayang pada tahun 1940 silam. Dalam dongeng klasik ciptaan Carlo Collodi tersebut, Geppetto diceritakan sebagai pembuat boneka kayu. Geppetto yang hidup seorang diri membuat Pinocchio dan berdoa agar boneka itu hidup, hingga suatu ketika harapannya menjadi kenyataan.

Live-action "Pinocchio" sendiri akan disutradarai oleh Paul King yang sebelumnya menggarap dua seri film "Paddington". Sedangkan Chris Weits serta penulis skenario "Paddington", Simon Farnaby bekerja sama dalam pembuatan naskah proyek ini. Sementara itu, tanggal rilis serta aktor lainnya yang akan terlibat dalam live-action "Pinocchio" masih belum diumumkan, namun proses produksinya diperkirkaan akan dimulai pada bulan Mei 2019 mendatang.

"Pinocchio" tentunya menjadi salah satu live-action baru yang masuk dalam daftar proyek jangka panjang Disney. Setelah menuai kesuksesan dari "Beauty and the Beast (2017)" serta "The Jungle Book", kini Disney memang tengah menggarap beberapa proyek live-action sekaligus seperti "Mulan", "The Lion King", "The Jungle Book 2", "Cruella", "Maleficent 2", "James and the Giant Peach", "Winnie the Pooh", "Dumbo", "Genies", hingga "Snow White" dan "Peter Pan".

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru