Timses Prabowo Minta Moderator Debat Tak Memihak, Kubu Jokowi: Jangan Main-Main
Nasional

Keputusan KPU terkait masalah debat sudah disepakati bersama, termasuk oleh tim Jokowi maupun Prabowo.

WowKeren - Perseturuan antara kubu pasangan calon Joko Widodo alias Jokowi-Ma'ruf Amin dengan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno sepertinya memang tak akan ada habisnya menjelang Pilpres. Belum lama ini pihak Prabowo-Sandi menilai bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) lebih memihak ke kubu petahana.

Hal tersebut dikemukakan oleh Fadli Zon selaku Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN). Fadli Zon dalam pernyataannya meminta agar moderator debat bisa berlaku netral sehingga dapat diandalkan untuk menjadi fasilitator yang baik untuk kedua kandidat.

"Jadi harus mereka-mereka yang betul-betul netral," kata Fadli di Kompleks Senayan, jakarta, Jumat (28/12). "Mereka yang punya independensi, tidak berpihak pada salah satu, menjadi fasilitator murni."

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKB) Jokowi-Ma'ruf, Moeldoko, angkat bicara menanggapi hal tersebut. Menurut Moeldoko, pernyataan kubu Prabowo yang seperti itu justru akan membuat publik tidak percaya lagi kepada KPU sebagai penyelenggara pemilu.

"Ya memang ada upaya sistematis untuk memobilisasi," kata Moeldoko di Istana Kepresidenan pada Senin (7/1). "Yang ujung-ujungnya adalah memunculkan ketidakpercayaan publik terhadap pemerintah atau penyelenggara pemilu. Ini sudah jelas."


Ia meminta agar pihak Prabowo tidak main-main dengan isu tersebut. "Kita sudah punya catatan, jangan main-main, jangan main-main," lanjut Moeldoko.

Hal serupa juga dilontarkan oleh Juru Bicara TKN Jokowi-Ma'ruf, Ace Hasan Syadzily. Menurutnya, kubu Prabowo tak henti-hentinya mengkritik keputusan KPU, termasuk mekanisme debat serta penyampaian visi dan misi.

Sebab menurutnya, setiap keputusan yang diambil KPU sudah sudah menjadi kesepakatan bersama sebelumnya. Tak hanya kubu Jokowi, tapi juga kubu Prabowo ikut andil dalam pencapaian keputusan tersebut.

"Itu yang saya heran, jangan mencari alibi ya dengan manfaatkan KPU tidak netral, KPU itu adalah independen," kata Ace di Jakarta pada Senin (7/1). "Setiap keputusan yang diambil oleh KPU itu sudah dibicarakan secara bersama-sama dengan tim suksesnya Pak Sandi juga."

Lebih jauh, Ace pun menuding bahwa berbagai alibi yang dilontarkan oleh pihak Probowo justru menunjukkan kelemahan mereka. Bahwa kubu tersebut tidak siap untuk kalah di Pilpres mendatang.

“Jadi menurut saya salah alamat jika dikatakan bahwa KPU tidak memiliki kredibilitas," lanjut Ace. "Jangan sampai itu dijadikan sebagai alibi karena tidak siap untuk kalah."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru