Rumah Dua Pimpinan KPK Diteror Bom, Polisi Turut Kerahkan Densus 88
Nasional

Saksi menemukan benda mencurigakan berupa botol yang berisi cairan dan memiliki sumbu yang diduga sebagai bom molotov.

WowKeren - Teror bom dikabarkan terjadi di rumah dua pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (9/1). Dua pimpinan KPK tersebut adalah Ketua KPK, yakni Agus Rahardjo dan juga Wakil Ketua KPK, Laode M. Syarif. Teror bom dikabarkan terjadi di rumah masing-masing dua pimpinan KPK tersebut.

Menanggapi teror yang terjadi di rumah dua pimpinan KPK tersebut, polisi langsung menindaklanjuti dengan membentuk tim yang dibantu oleh Detasemen Khusus 88 Antiteror. "Saat ini kami sudah membentuk tim dan dibantu oleh Detasemen Khusus 88 Antiteror untuk mengungkap peristiwa tersebut," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigadir Jenderal Dedi Prasetyo di Markas Besar Polri, Jakarta Selatan, pada Rabu (9/1).

Teror tersebut dikatakan berupa bom molotov yang dilemparkan ke rumah dua petinggi KPK. Saksi mata menyatakan bahwa botol tersebut ditemukan oleh sopir Laode sekitar pukul 05.30. Bom tersebut berbentuk botol dengan isi cairan dan memiliki sumbu. Saksi mata juga menyebutkan bahwa pada sumbu botol tersebut terdapat nyala api.


Sementara itu, teror bom yang terjadi di rumah Agus tak jauh berbeda. Kendati demikian, Agus dan keluarga sedang tidak ada di rumah. Benda yang diduga bom tersebut dikatakan berbentuk paralon yang dibungkus menyerupai bom.

Lebih lanjut, Dedi menjelaskan bahwa berdasarkan pantauan kamera CCTV, memang ditemukan seseorang yang mencurigakan di depan rumah Laode. Keberadaan orang tersebut terpantau sekitar pukul 01.00 WIB dini hari.

Keterangan yang sama juga disampaikan oleh penjual kue di depan rumah Laode yang bernama Suwarni. Ia menyatakan mendengar suara pecahan barang yang keras di kediaman Laode pada pukul 01.00 WIB dini hari.

Hingga saat ini polisi masih terus mendalami adanya dugaan teror bom di rumah dua petinggi KPK tersebut. Baik pihak Polda Metro Jaya maupun Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri sudah diterjunkan ke lapangan untuk mengumpulkan barang bukti.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru