SMA 2019: Penampilan Live BTS Dipuji Habis-Habisan Meski Terdengar Kelelahan
Twitter/bts_bighit
Musik

BTS membawakan dua lagu hits mereka yaitu 'Fake Love' dan 'IDOL', begini komentar netter.

WowKeren - Seoul Music Awards ke-28 sukses digelar malam tadi, Selasa (15/1). Ajang penghargaan di bidang musik ini dibawakan oleh Shin Dong Yup, Kim So Hyun dan Kim Heechul Super Junior.

Bangtan Boys memborong tiga trofi di Seoul Music Awards yaitu Bonsang, Best Album untuk "Love Yourself: Tear" dan Daesang. RM (Rap Monster) dan kawan-kawan juga menyuguhkan penampilan spektakuler membawakan dua lagu hits mereka yaitu "Fake Love" dan "IDOL".

Seperti biasanya, BTS tak gagal memukau penggemar. Grup besutan Big Hit Entertainment tersebut menyanyikan dua lagu secara live. Penampilan mereka pun mendapat pujian bertubi-tubi dari netter. Banyak yang mengaku bangga pada BTS karena tetap tampil apik meski suara mereka terdengar kelelahan.


"Penampilan live mereka bagus banget," komentar netter. "Gila! Mereka menyanyi live, dan kemudian menyanyi live lagi saat encore. Orang asing menyaksikan ini pasti berpikir Korea memiliki dua hati. Park Ji Sung (pemain sepak bola) dan BTS," tambah netter lain. "Penampilan live mereka hari ini yang terbaik. BTS sepertinya mengubah standar panggung musik Korea karena sebelumnya banyak yang menyanyi lipsync. Banyak penyanyi yang menyanyi live hari ini," pungkas lainnya.

Di sisi lain, netter juga membanjiri BTS dengan ucapan selamat karena memenangkan Daesang. "Bangga sekali karena BTS meraih banyak hal sekeras mereka bekerja. Meski sedang menggelar tur konser internasional, mereka tidak melewatkan satu pun ajang penghargaan," puji netter.

"Mereka pasti kelelahan setelah menggelar konser di Jepang. Mereka pasti agak memaksakan suara untuk menyanyi live. Itu membuatku ingin menangis melihat mereka bekerja begitu keras. Terima kasih untuk penampilan penutupnya, aku akan menunggu album baru kalian," kata netter. "Jungkook memiliki suara yang kuat tapi hari ini suaranya terdengar berbeda, dia pasti kelelahan dan tetap menyuguhkan penampilan live yang keren," sahut yang lain.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru