Hasil Evaluasi Debat Pilpres Kedua, KPU Kurangi Jumlah Pendukung di Arena Jadi 50 Orang
Nasional

KPU mengurangi jumlah pendukung yang berada di arena debat dari 100 orang menjadi 50 saja.

WowKeren - Komisi Pemilihan Umum (KPU) membuat perubahan terkait aturan Debat Pilpres 2019. KPU kini mengurangi jumlah pendukung yang berada di arena debat dari 100 orang menjadi 50 saja.

Peraturan ini berlaku bagi masing-masing pendukung paslon. Pengurangan tersebut diharap dapat menjaga kondisi di arena debat tetap kondusif.

"Usulan dari Bawaslu juga tadi sudah disampaikan karena debat ini supaya bisa lebih tenang, lebih nyaman, dan lebih fokus," tutur Ketua KPU, Arief Budiman, Rabu (20/2). "Jumlah pendukung diusulkan nanti dikurangi, nanti jumlahnya ya kurang lebih 50-an saja dari masing-masing pasangan calon."

Tak hanya mengurangi jumlah pendukung, KPU juga akan memperketat keamanan. Pemeriksaan barang bawaan para pendukung akan diperketat, sehingga tak ada lagi atribut atau alat peraga kampanye yang bisa masuk ke dalam arena.

KPU nantinya akan meminta seorang floor manager dari masing-masing tim pendukung paslon. Floor manager adalah orang yang bertanggung jawab apabila ada keributan.


"Catatannya diperlukan nanti koordinator atau floor manager dari masing-masing pihak," jelas Arief. "Sehingga nanti kalau terjadi sesuatu yang harus segera diselesaikan, nanti floor manager dari masing-masing pihak yang akan menyelesaikan catatan-catatan yang harus diselesaikan saat itu."

Tugas floor manager tak berhenti sampai di situ. Mereka juga bertugas untuk menenangkan dan menangani apabila terjadi ketidaksepahaman antara kedua kubu.

"Floor manager itu untuk mengatur kalau ada ketidaksepahaman, ada keributan mereka yang menenangkan," terang Arief. "Saat debat berlangsung, saat break, pokoknya mereka yang tanggung jawab untuk tim masing-masing."

Sebelumnya, diketahui sempat terjadi keributan saat jeda debat Pilpres kedua. Kubu Prabowo Subianto melayangkan protes lantaran Joko Widodo dinilai memberi serangan yang bersifat personal.

Tak hanya itu, para pendukung Jokowi juga disebut membawa atribut yang berlebihan ke dalam arena debat. Sehingga kubu Prabowo pun memberikan protesnya.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait