Via Vallen Janji Berikan Hadiah Untuk Penyanyi yang Cover Lagu 'Ketika'
Instagram/viavallen
Musik

Melalui video berikut ini, Via Vallen menunjukkan lagu 'Ketika' ciptaannya dinyanyikan kembali oleh seorang penyanyi dengan menggunakan alat musik ukulele.

WowKeren - Via Vallen berhasil merilis lagu ciptaannya sendiri yang berjudul "Ketika" belum lama ini. Meski masih menerima julukan sebagai "ratu cover", Via tetap sukses menarik perhatian masyarakat dengan karya barunya.

Kali ini, Via membagikan video tentang seorang penyanyi pria yang membawakan kembali lagu "Ketika". Pria tersebut menyanyikan lagu "Ketika" dengan diiringi alat musik ukulele yang ia mainkan sendiri. Via pun meminta pria tersebut menghubunginya agar mendapatkan hadiah sebagai bentuk ucapan terima kasih.

"KETIKA versi ukulele ini sih keren bangett menurut aku, apalagi pas mainin musik bagian terakhirnyaaa super kereennn," tulis Via di Instagram pada Jumat (5/4). "Buat mas yang ada di video ini bisa dm tim saya @nur_vvsolo. Saya ada gift buat mas yang sudah mengapresiasi lagu KETIKA."


Usai melihat video yang diunggah Via tersebut, para netter pun ikut memberikan komentar. Mereka bangga dengan lagu "Ketika" yang semakin dikenal meski diremehkan haters. Para netter juga menyemangati Via dan mendoakan lagu ciptaannya semakin sukses.

"Baru Diupload Beberapa Hari Aja Udah Dicover Dan udah Banyak Yg Hapal @viavallen Semoga lagu Ini Bisa Melejit Seperti Lagu SAYANG Aminnn," ujar akun @yan*****len. "Baru beberapa hari rilis singlenya sudah ada yang hafal dan cover mantab nih orang semoga lagunya booming dan kariernya Makin sukses Amin @viavallen," imbuh akun @sand****ar_r.

"Wujud apresiasi atas karya mbk @viavallen ..sudahlah..tenang kami masih menyayangimu...apapun itu kami tak peduli kata haters terhadapmu..lakukan yang terbaik sayang," komentar akun @jhoe****48_id. "Nah gini dong . .. semangat aja .. !!! ngapain mikirin haters .. . !! mreka tuh cuma syrik aja .. #abaikanhatersGAguna," sahut akun @vyan*****apple.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait