Iwan Fals Goda Jokowi-Prabowo Kecapekan Kampanye, Pamer Foto Pemimpin Pilihannya Jelang Pemilu
Selebriti

Dua hari sebelum momen Pemilu 17 April, Iwan Fals sempat mengunggah postingan foto sosok mirip Jokowi dan Prabowo yang duduk kelelahan hingga membocorkan sosok pemimpin pujaannya.

WowKeren - Iwan Fals sempat bikin netizen penasaran. Pasalnya ia berjanji akan membocorkan pilihannya menjelang Pemilu 17 April.

Tepat hari ini (Senin, 15 April), Iwan mengungkap pendapatnya soal pemimpin pilihan hati. Awalnya, Iwan mengunggah foto pria mirip Jokowi dan Prabowo Subianto.

"H-1...capek habis kampanye ber-bulan2, tenangin diri dulu buat nyoblos ntar," kata Iwan. "Hayo menang mana hayo, 01 atau 02."

Iwan juga membahas soal kepergian Jokowi ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah umroh. Iwan sempat bercanda Jokowi tak cuma umroh tetapi juga akan bertemu Habib diduga Habib Rizieq. "Wah bakal ketemu sama Habib kayaknya nih," kata Iwan.

Iwan lantas menjawab rasa penasaran netizen soal janjinya membocorkan sosok pemimpin yang ia pilih. Namun bukan Prabowo atau Jokowi, Iwan malah mengunggah foto mesra bersama istrinya, Rosanna.

Iwan mengungkap kalau siapapun pilihannya, hanya ia dan Tuhan yang tahu. Iwan menilai masyarakat harus menghormati privasinya.

"Wah iya ya tgl 15 nya pas minggu tenang lagi...hmm ya udah karena kadung janji pengumumannya diumumin dari dalam hati saja ya, dan lagi pula klo diumumin diluar hati bisa kena pidana kan," kata Iwan. "H-0 ini pemimpinku. Beginiii memilih Pemimpin Negara itu Penting, jadi biar Saya, Kotak Suara & Tuhan yg tau, Selamat Senin Tenang."

Netizen ikut menuliskan komentar di postingan Iwan. Sebagian masih curiga Iwan tetap mendukung Jokowi.

"Pdhl yg di mksd plihanya yg ada istrinya ,bkn yg Duda ya kan Bang...jngn golput bang,sy aja mlih koq," kata netizen. "Bung Iwan,Barakallahu semoga damai sepanjang hari ..Dibalik sukses dan berkahnya suami, selalu ada istri solehah disampingnyaBegitu juga dengan bangsa ini, pilihah Pemimpin yang selalu ada istri solehah disampingnya Berapa keras seorang lelaki selalu ada istri mendampingi," kata netter. "Mksdnya milih pemimpin yg bisa mempertahankan kelurganya utuh.. gitu y bang," tutur yang lainnya.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait