Sempat Lumpuh, Cinta Penelope Beber Kisah Pilu Ditinggal Suami Pasca Divonis Kanker Stadium 3
Instagram/princess_cinta_penelope_r
Selebriti

Cinta Penelope divonis mengidap kanker stadium tiga sekitar enam bulan lalu. Ia pun mengisahkan perjuangannya untuk bisa bertahan meski ditinggal suami.

WowKeren - Kabar sedih datang dari Cinta Penelope. Mantan penyanyi dangdut itu divonis mengidap kanker stadium 3. Ia mendapat vonis tersebut sejak enam bulan lalu.

Cinta mengisahkan jika saat itu kebetulan ia bertolak ke Turki untuk menemui sang suami yang baru dinikahinya beberapa bulan. Bahkan ia mengaku sempat mengalami kelumpuhan pada awal-awal sakit.

"Waktu ke Turki itu aku lagi lumpuh. Benar-benar lumpuh dan aku enggak ingin mama lihat," ujar Cinta sambil menahan tangis saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (15/4). "Ya, alhamdulillah diberikan seseorang yang menjaga saya."

Sayangnya, sang suami yang diharapkan bisa menemaninya justru meninggalkan Cinta. Menurutnya, sang suami menyerah dengan alasan tak sanggup melihatnya menutup mata.

"Pada akhirnya dia menyerah dengan alasan mungkin dia enggak siap untuk saya menutup mata," ungkap Cinta. "Jadi ya notabene mungkin yang saya butuhkan adalah seseorang tempat saya menyandarkan diri pada saat saya seperti ini, tapi Allah berkata lain. Dia harus pergi, dia harus berlari dan itu yang terbaik yang Allah berikan untuk saya."


Kendati demikian, Cinta mengaku sudah ikhlas dan tidak menyimpan amarah sedikitpun terhadap pria bule itu. Ia justru meyakini kepergian sang suami sebagai bentuk sayang kepadanya.

"Mungkin dia terlalu sayang sama aku, hingga dia begitu. Kalau ditanya Cinta syok enggak kena kanker? Aku jawab, 'Aku enggak mungkin pasang muka aku yang syok'," kata Cinta sambil berderai air mata. "Dan mungkin dia mikirnya, 'I don't wanna lose you.' Dia enggak bisa lihat aku menutup mata selamanya. Mungkin dia masih dalam emosinya."

Terlepas dari kisah sedihnya, Cinta saat ini ingin menjalani sisa hidupnya dengan penuh keberkahan. Ia juga berusaha tegar dan sabar dalam menghadapi ujian berupa penyakit kanker yang dideritanya.

Cinta juga bersyukur karena mendapat dukungan dari keluarga yang mencintainya. Ia menganggap jika sakitnya tersebut sebagai rezeki yang diberikan Allah agar dirinya bisa lebih mendekatkan diri.

"Melihat orang tua saya, aku cuma mau melihat mamah sehat dan tersenyum. Udah gitu aja. Aku enggak mau mengeluh sakit ya," ucap Cinta. "Mungkin ini yang dinamakan jihad atau rezeki yang Allah berikan kepadaku. Mungkin dengan sendirinya aku bisa kuat, bisa bertahan, dan aku berusaha untuk lebih menguatkan diri."

(wk/anni)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru