Tya Ariestya Ungkap Drama Heboh Jelang Lahiran Anak Kedua, Dari Kepanikan Hingga Lamanya Kontraksi
WowKeren/Fernando
Selebriti

Tya Ariestya melahirkan buah hati kedua berjenis kelamin laki-laki pada Selasa (30/4) lalu. Melalui proses persalinan caesar, Tya menceritakan pengalaman lahirannya yang penuh 'drama'.

WowKeren - Aktris cantik Tya Ariestya dan sang suami Irfan Ratinggang saat ini tengah diselimuti kebahagiaan karena baru saja dikaruniai buah cinta mereka yang kedua. Bayi berjenis kelamin laki-laki yang dilahirkan oleh Tya pada Selasa (30/4) lalu itu diberi nama Muhammad Kalundra Ratinggan.

Tya mengucap syukur bisa menjalani proses persalinan dengan lancar. Meski demikian, wanita berusia 33 tahun ini mengaku ada sedikit "drama" yang mengiringi kisah kelahiran sang buah hatinya itu.

"Ini prosesnya Alhamdulillah semuanya lancar," ungkap Tya saat jumpa pers yang dihadiri WowKeren di RSU Bunda Jakarta pada Kamis (2/5). "Tapi seperti biasa kayak waktu Kanaka (putra pertama), ada dramanya, walaupun sudah merencanakan tanggal 1 Mei, ternyata tanggal 30 April aku harus kontraksi."

Saat tiba di rumah sakit, air ketuban Tya sudah pecah namun kepala sang buah hatinya masih jauh berada di atas. Hingga akhirnya sang dokter memutuskan untuk melakukan operasi caesar pada Tya.

"Kalau dulu Tya datang, ketubannya sudah pecah, kalau ini belum. Jadi sebenarnya dokter masih penasaran juga," sambung dokter yang menangani lahiran Tya. "Cuma ternyata beberapa jam kemudian ketubannya pecah, terus kepala baby-nya masih jauh di atas, jadi akhirnya kita putuskan caesar."

Bayi Tya pun lahir dengan berat 3,5 kilogram. Dengan bayi sebesar itu, Tya mengaku mengalami kontraksi lumayan lama hingga menangis.

"Iya bayinya besar banget. Bekas jaitan caesar aku kecil banget, ngeluarin bayinya gede bgt, 35-86," cerita Tya. "Kontraksinya lumayan lama, sempat sampai nangis juga. Tapi Alhamdulillah semuanya dilancarkan."


Lantas, Tya menjelaskan arti nama yang diberikan pada putra kecilnya. Memiliki arti yang besar, Tya berharap anaknya bisa membanggakan keluarga.

"Namanya Muhammad Kalundra Ratinggan,"cerita Tya. "Muhammad semuanya, Ratinggan ayahnya, Kalundra kita modif dari Kalandra artinya penerang, riang gembira, harapannya anak kita nanti bisa jadi penerang seluruh lingkungannya."

Tya menceritakan "drama" yang mewarnainya saat perjalanan menuju rumah sakit. Ia mengatakan harus menempuh perjalanan dari rumah menuju rumah sakit memakan waktu selama satu jam.

"Kalau dulu kan kita tinggal di Manggarai, tinggal nyebrang 5 menit nyampe. Kalau ini dari Cireunde ke Menteng, butuh waktu 1 jam," beber Tya. "Ayahnya (suami) juga baru pulang jam 4 subuh. Sementara itu aku kontraksi jam setengah 5. Mau bangunin dia (suami) kasihan, mau nyetir sendiri enggak mungkin."

Lantaran telah diprediksi lahiran pada 1 Mei, suami Tya awalnya menganggap enteng. Hingga akhirnya Tya dan suami pun bergegas ke rumah sakit dalam keadaan panik.

"Dia juga besok aja deh ya. Tapi ini sudah kontraksi gimana dong," lanjut Tya. "Terus abis itu perjalanan awalnya dari panik, sambil nyetir, aku juga sudah bisa kontrol kontraksi, enggak ada flek, selama itu enggak ada masih aman."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru