Kubu Jokowi Prihatin, Ingatkan Prabowo Hati-Hati Dicelakai Kelompok ABS
Nasional

Kubu Joko Widodo-Ma'ruf Amin berharap agar Prabowo segera sadar bahwa dirinya sedang 'dicelakai' sehingga bisa dengan tegas menentang bisikan-bisikan yang berpotensi mencederai demokrasi.

WowKeren - Belum lama ini politikus Partai Demokrat Andi Arief membuat cuitan yang cukup menghebohkan dunia politik. Ia menyinggung adanya setan gundul dalam kubu Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Setan gundul ini dinilainya memberikan informasi palsu terkait perolehan suara 62 persen sehingga membuat Prabowo yakin mendeklarasikan kemenangan pada Rabu (17/4) lalu. Apa yang dikatakan oleh Andi tersebut rupanya mengingatkan kubu Joko Widodo alias Jokowi-Ma'ruf Amin terhadap kebohongan Ratna Sarumpaet.

Hal tersebut seperti yang dikemukakan oleh Wakil Kepala Rumah Aspirasi Jokowi-Amin, Michael Umbas. Setan gundul yang disebut Andi, menyodorkan informasi yang tidak memiliki fakta yang dapat dipertanggungjawabkan, bahkan hingga sekarang. "Padahal, tak ada bukti autentik dan fakta yang dapat dipertanggungjawabkan kepada khalayak luas sampai saat ini," kata Umbas pada Kamis (9/5).

Munculnya isu setan gundul menunjukkan bahwa ada pembisik di belakang Prabowo yang selalu mendorong Capres 02 tersebut untuk mengambil tindakan yang grusa-grusu. Umbas mengaku prihatin dengan Prabowo. Menurutnya, Prabowo justru akan dimanfaatkan bahkan dicelakai oleh segelintir kelompok ABS.


"Kita tentu prihatin, mengingat Prabowo sebagai tokoh bangsa yang dalam 10 tahun ini mengikuti Pilpres," tutur Umbas. "Walau gagal, justru dimanfaatkan atau bahkan dicelakai segelintir kelompok ABS alias Asal Bapak Senang."

Untuk itu, Umbas berharap agar Prabowo segera sadar dan waspada karena mungkin saja saat ini mantan Danjen Kopassus tersebut sedang "dicelakai" oleh kelompok ABS. Ia berharap agar Prabowo tak terjerumus lebih jauh oleh hasutan-hasutan pihak tertentu.

Menurutnya, rakyat akan sangat menghormati jika Prabowo mau bersikap tegas menolak bisikan-bisikan yang berpotensi mencederai pelaksanaan demokrasi. Baginya, Prabowo akan selalu diingat jika bisa melepaskan diri dari pengaruh setan gundul ini.

"Rakyat pasti menaruh hormat, jika Prabowo berani dengan tegas dan lantang, menolak bisikan-bisikan yang menodai demokrasi," lanjut Umbas. "Prabowo tentu bisa menjadi negarawan dan akan dicatat dalam sejarah jika segera keluar dari dekapan setan gundul yang menyesatkan ini."

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait