Program 'Good Morning America' Dikritik Usai Salah Sebut BLACKPINK di Video SNSD
TV

'Good Morning America' menyebutkan nama BLACKPINK dalam cuplikan video SNSD. Fans pun mengkritik program Amerika ini dan meminta mereka membuat permintaan maaf resmi.

WowKeren - Program "Good Morning America" menampilkan segmen tentang fenomena K-Pop di Amerika selama setahun terakhir. Namun program yang ditayangkan oleh stasiun TV ABC itu rupanya sempat melakukan kesalahan.

Dalam cuplikan episode terbaru, "Good Morning America" menampilkan cuplikan video PSY, Girls' Generation (SNSD) hingga BTS (Bangtan Boys). Namun saat memunculkan Tae Yeon cs, VCR yang terdengar justru menyebutkan BLACKPINK (Black Pink).

"Good Morning America" tentu saja langsung menuai kritikan dari fans. Banyak yang meminta salah satu program populer di Amerika itu untuk menulis permintaan resmi baik itu untuk SNSD maupun BLACKPINK.


"Kedua grup harusnya mendapat permintaan maaf," tulis seorang fans. "Ini sungguh mengecewakan. Mereka seharusnya menghargai kedua grup dan fandom. Aku lega ada orang yang juga menyadarinya. Aku juga memposting kesalahan yang mereka buat. Aku lega menjadi seseorang yang ikut menyadarinya," sambung fans lain.

Program \'Good Morning America\' Dikritik Usai Salah Sebut Black Pink di Video SNSD

Source: Twitter

"Tidak masalah siapa yang ingin disebutkan oleh @GMA. Ini merupakan penghinaan bagi hampir semua fans K-Pop karena mereka menggunakan video Girls' Generation dan menyebutnya Black Pink. Tidak ada yang suka dipanggil dengan nama yang salah. Mereka seharusnya meminta maaf karena kurang memeriksa sebelum menayangkan ke publik," pungkas fans lainnya.

Sementara itu, fans menyadari jika ABC menggunakan video PSY dan SNSD yang sama persis saat menayangkan segmen invasi K-Pop pada 2012 silam. Namun saat itu stasiun TV benar menyebutkan nama SNSD bukannya BLACKPINK seperti yang terjadi di atas.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait