Intip 9 Gaya Fashion 90-an Buat Halalbihalal Bareng Teman, Enggak Bakal Kalah Gaul!
Lifestyle

Momen lebaran ini merupakan waktu yang pas untuk mengunjungi keluarga, teman, dan kerabat dekat untuk saling bermaaf-maafan dan silaturahmi. Untuk itu kalian harus tampil semaksimal mungkin agar silaturahmi makin berkesan.

WowKeren - Memasuki waktu lebaran enggak lengkap rasanya jika tak bersilaturahmi bersama dengan orang terdekat. Momen lebaran ini merupakan waktu yang pas untuk mengunjungi keluarga, teman, dan kerabat dekat untuk saling bermaaf-maafan dan silaturahmi.

Untuk itu kalian harus tampil semaksimal mungkin agar silaturahmi makin berkesan. Kreasi di dunia fashion memang tidak ada habisnya untuk selalu di eksplore. Namun, siapa yang sangka kalau tren fashion zaman dahulu kembali menjadi tren ke zaman yang serba modern ini loh.

Belakangan ini, tren fashion justru menghadirkan kembali berbagai item fashion yang sempat ngehits di era 80-90an. Beberapa fashion item ini bisa banget kalau kalian gunakan untuk kegiatan halalbihalal bersama teman-teman. Penasaran apa aja gaya 80-90an yang kembali ngehits saat ini? Berikut ada 9 contoh fashion yang bisa kalian tiru untuk silaturahmi bareng teman.

(wk/putr)

1. Celana Kodok Atau Overall Yang Praktis Banget


 Celana Kodok Atau Overall Yang Praktis Banget

Celana kodok ini memang menjadi salah satu gaya paling keren di tahun 90-an. Kalau kakak kalian masih punya celana model seperti ini, jangan buru-buru dibuang. Pasalnya celana model ini diketahui sedang tren lagi sekarang. Kalian bisa memadukannya dengan kaos lengan panjang atau bahkan kemeja polos/motif.

2. Tak Pernah Ketinggalan Jaman Dengan Jaket Jeans Oversize


 Tak Pernah Ketinggalan Jaman Dengan Jaket Jeans Oversize

Jaket jeans bisa dibilang salah satu jenis pakaian yang tak pernah ketinggalan jaman. Namun, jaket jeans oversize ini dulunya sangat populer di tahun 90-an loh. Jaket ini kembali tren saat ini karena dinilai sangat nyaman dan cocok oleh segala umur.

3. Jaket Kulit Yang Bikin Penampilanmu Makin Trendi


Jaket Kulit Yang Bikin Penampilanmu Makin Trendi

Jaket kulit berwarna hitam memang sangat identik dengan tahun 90-an. Jaket kulit ini kerap terlihat dipakai oleh wanita yang tangguh di berbagai film lawas. Namun tak perlu khawatir, kalian bisa mengenakan jaket ini dengan berbagai paduan fashion item lain seperti kaos polos atau bahkan rok agar terlihat feminim.

4. Penampilan Berwarna Dengan Celana Jeans Motif


 Penampilan Berwarna Dengan Celana Jeans Motif

Kalau sudah bosan dengan celana jeans polos yang modelnya itu-itu saja, kalian wajib mencoba celana jeans bermotif ini. Celana ini merupakan salah satu celana paling hits di tahun 90-an. Orang tau atau kakak kalian pasti pernah memiliki celana jeans dengan motif berbagai bunga ini. Celana ini paling oke kalau dipadukan dengan kaos polos agar tak terkesan terlalu ramai.

5. Kemeja Flanel Kotak-Kotak Bisa Jadi Pilihan Tepat Saat Lebaran


 Kemeja Flanel Kotak-Kotak Bisa Jadi Pilihan Tepat Saat Lebaran

Ingin tampil simple tapi tetap terlihat trendi? Kemeja flanel jawabannya. Kemeja ini mungkin sudah tak asing lagi bagi anak muda jaman sekarang. Namun siapa sangka jika kemeja kotak-kotak ini sudah ngetren dari tahun 90-an loh. Kalian bisa memadukannya dengan berbagai macam dalaman seperti kaos polos atau bergambar.

6. Coba Jeans Pinggang Tinggi Atau High Waisted Yang Lagi Hits Saat Ini


Coba Jeans Pinggang Tinggi Atau High Waisted Yang Lagi Hits Saat Ini

Kalian pasti sudah tak asing lagi dengan salah satu jenis celana jeans ini. Model celana yang bagian pinggangnya agak tinggi hingga menutupi pusar ini sangat trendi di tahun 90-an. Banyak anak muda yang sekarang kembali menggunakan celana ini karena dinilai praktis. Kalian bisa mengenakan atasan model apa saja dengan celana ini.

7. Tampil Ceria dan Feminim Dengan Dress Floral


 Tampil Ceria dan Feminim Dengan Dress Floral

Kalau kalian tipe yang suka tampil feminim dan anggun, wajib banget coba dress yang satu ini. Dengan motif bunga-bunga yang berwarna-warni penampilan lebaran kalian dijamin bakal makin bermakna. Selain itu, bahan yang jatuh dan tak kaku makin membuat penampilanmu terlihat anggun dan ceria.

8. Penampilan Makin Kece Dengan Kacamata Bulat


Penampilan Makin Kece Dengan Kacamata Bulat

Kacamata bulat yang besar dulu sering dianggap sebagai fashion item yang aneh. Namun siapa sangka jika kacamata ini dulunya adalah idaman anak muda di tahun 90-an. Saat ini pun sudah banyak anak muda yang kembali menggunakan kacamata jenis ini. Kacamata ini kembali digandrungi karena bentuknya yang unik dan dianggap cocok dengan segala bentuk wajah.

9. Boots Militer Ternyata Juga Cocok Digunakan Oleh Wanita Loh


 Boots Militer Ternyata Juga Cocok Digunakan Oleh Wanita Loh

Boots ini memiliki bentuk yang kuat dan bagian bawah yang tebal. Sekilas kalian mungkin berpikir jika boots ini hanya cocok digunakan oleh pria, namun siapa sangka jika sepatu boots ini di tahun 90-an sering digunakan oleh wanita loh. Tak perlu ragu memadukan sepatu ini, boots militer ini juga sangat cocok saat dipadukan dengan celana jeans biasa.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru