7 Oleh-Oleh Khas Jogja Ini Lagi Hits Banget, Bisa Jadi Pilihan Buah Tangan Usai Libur Lebaran
Instagram/kratonjogja
Kuliner

Jogja memiliki segudang tempat wisata. Berkaitan dengan tempat wisata, tentu enggak lepas dari oleh-oleh. Berikut 7 oleh-oleh khas Jogja yang hits banget. Ayo simak di sini!

WowKeren - DI Yogyakarta atau yang lebih akrab disebut Jogja merupakan salah satu provinsi yang memiliki segudang wisata menarik. Mulai dari wisata sejarah, alam, religi, pendidikan dan masih banyak lagi. Hal ini membuat Jogja tak pernah sepi dari pengunjung baik domestik maupun asing.

Nah, berkaitan dengan tempat wisata, tentu enggak lepas dari oleh-oleh. Jogja punya segudang oleh-oleh khas yang sudah terkenal banget, unik dan tentunya enak. Buat yang sudah pernah ke Jogja pasti sudah mengetahuinya, kan?

Berikut 7 oleh-oleh khas Jogja yang hits banget. Oleh-oleh ini juga bisa kalian bawa selesai berlibur lebaran. Mau tahu apa saja? Ayo simak di sini!

(wk/nris)

1. Bakpia Kukus Tugu Jogja, Oleh-Oleh Bakpia yang Unik


Bakpia Kukus Tugu Jogja, Oleh-Oleh Bakpia yang Unik
Instagram/bakpiatugujogja

Bakpia Kukus Tugu Jogja merupakan oleh-oleh dari Yogyakarta yang lagi hist banget. Bakpia ini berbeda dengan lainnya lantaran terbuat dari bolu kukus. Oleh-oleh satu ini hanya mengambil konsep bakpia di mana terdapat isian di dalam adonan.

Sama seperti bakpia pada umumnya, Bakpia Kukus Tugu Jogja memiliki varian yang cukup banyak. Terdapat 2 varian bolu, yakni brownis yang berwarna cokelat dan bolu putih. Untuk isiannya sendiri sangat lengkap, mulai dari cokelat, keju, kacang hijau, kacang merah dan pisang.

Kemasan Bakpia Kukus Tugu Jogja juga tampak premium. 10 bakpia kukus yang dikukus dengan plastik dikemas lagi dengan kotak berukuran cukup besar. Bolunya sangat lembut dengan isian yang enak. Harganya hanya sekitar Rp 30-35 ribu, lho.

2. Bakpia Pathok 25 yang Terkenal Banget


Bakpia Pathok 25 yang Terkenal Banget

Kalian pasti sudah tidak asing dengan Bakpia Pathok 25. Bakpia satu ini enggak perlu diragukan lagi soal rasanya. Varian yang hadir juga semakin banyak, seperti kacang hijau, cokelat, keju, nanas, cappucino, durian, kumbu hitam, green tea dan telo ungu.

Bakpia Pathok 25 berisi 10 bakpia yang tahan hingga 10 hari. Ada pula Bakpia Pathok 25 versi premium yang lebih mahal dengan 15 biji bakpia, namun ukurannya besar tidak seperti yang biasa.

Jika ingin membeli Bakpia Pathok 25, kalian dapat langsung mengunjungi pabriknya yang berada di Jalan AIP KS Tubun. Lokasi pabrik sedikit masuk gang sehingga relatif sepi dari para pengunjung. Maka dari itu, pengunjung lebih memilih ke cabang Bakpia Pathok 25 lainnya.

3. Jogja Scrummy Milik Dude Herlino


Jogja Scrummy Milik Dude Herlino
Instagram/jogjascrummy

Dude Herlino mencoba peruntungan dalam bisnis kuliner dengan mendirikan Jogja Scrummy. Oleh-oleh satu ini menyajikan kue scrummy dengan enam varian rasa, yakni cokelat, keju, talas, karamel, srikaya dan mangga.

Namun, saat ini varian kuenya bertambah. Salah satunya adalah Banana Banono, yaitu bolu pisang dengan berbagai varian rasa. Sebut saja, karamel asin, oreo, cokelat kacang, strawberry, cokelat keju, greentea dan masih banyak lagi.

Untuk kue scrummey-nya sendiri, memiliki tekstur yang unik. Lapisan pastry pada bagian atas sangat tebal dan renyah. Rasanya makin nikmat dengan dipadukan bolu lembut pada bagian bawah.

4. Mamahke Jogja Punya Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo


Mamahke Jogja Punya Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo
Instagram/mamahkejogja

Masih kue kekinian artis, selanjutnya adalah Mamahke Jogja. Oleh-oleh satu ini milik Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo. Konon katanya, kue ini merupakan resep langsung dari ibunda Hanung, namun tentu dimodifikasi biar lebih kekinian.

Mamahke Jogja memiliki bentuk yang berlapis-lapis. Lapisan paling bawah terdapat kue bolu, selai, puff pastry yang krispi, kemudian bagian selai, ditumpuk dengan puff pastry lagi kemudian bolu dan topping. Tekstur kuenya sangat lembut dan nikmat.

Varian rasa yang ditawarkan juga cukup banyak. Mulai dari Double Chocolate, Red Velvet, Choco Greentea, Oecis (oreo dan keju), Banan, Cheese dan lainnya. Hayo, siapa yang sudah ngiler?

5. Bakpia Princess Cake, Bakpia Versi Super Jumbo


Bakpia Princess Cake, Bakpia Versi Super Jumbo
Instagram/bakpiaprincesscake

Bakpia Princess Cake ini miliknya Syahrini. Kue dari Bakpia Princess Cake punya konsep yang sangat unik. Kue ini berbentuk bakpia versi jumbo. Jadi, saat akan memakannya kalian harus memotong bakpia ini seperti kue tart.

Oleh-oleh satu ini memiliki kulit yang renyah pada bagian luar dan isian yang lembut di dalam. Variannya sendiri juga cukup banyak, yakni Choco Banana, Double Cheese, Strawberry, Chocolate, Red Bean, Tiramisu dan Durian. Bakpia Princess Cake masuk dalam daftar kue kekinian artis yang punya varian dan bentuk unik, simak di sini.

6. Cokelat Monggo, Cokelat Lokal Cita Rasa Belgia


Cokelat Monggo, Cokelat Lokal Cita Rasa Belgia
Instagram/chocolatemonggo

Kalau bosan dengan kue, kalian bisa mencoba Cokelat Monggo. Perlu kalian tahu bahwa pemilik cokelat ini merupakan warga negara Belgia, Thierry Detournay. Ia datang ke Indonesia dan bekerja sebagai dosen Bahasa Prancis di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Mulanya, Thierry Detournay merindukan cokelat Belgia dan mulai membuatnya sendiri. Tak heran jika kualitas Cokelat Monggo memiliki kualitas Internasional.

Cokelat Monggo terbuat dari premium dark chocolate hingga 69% kakao. Varian rasa yang ditawarkan sangat banyak, seperti Red Chili, Mangga, Durian, Caremello, White Chocolate, Macademia dan Marzipan.

7. Bakpia Merlino dengan Kemasan Merah Menyala


Bakpia Merlino dengan Kemasan Merah Menyala
Instagram/fyjoy_shop

Jika melihat seseorang membawa kotak bakpia dengan warna merah, sudah dapat dipastikan berasal dari Bakpia Merlino. Toko Merlino awalnya toko bakery yang kemudian mencoba membuat bakpia dan ternyata laku keras.

Terlihat dari bentuknya, Bakpia Merlino memang lebih kecil dari lainnya. Namun soal rasa, bakpia ini enak banget sehingga memiliki banyak pelanggan.

Bakpia Merlino memiliki kulit tipis yang menambah kelembutan bakpia satu ini. Varian rasa yang paling hits adalah cappuccino dan rasa green tea. Selain itu, Bakpia Merlino juga memiliki varian lain, seperti ubi ungu, kacang hijau, coklat, susu, keju, kumbu hitam dan bakpia durian bijian.

Selain oleh-oleh tersebut, kalian dapat mencoba kuliner tengah malam di Jogja yang udah terkenal, simak di sini. Tak hanya itu, simak pula rekomendasi hotel instagramable yang murah di Jogja di sini.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel