Polisi Amankan Warga Garut yang Akui Sensen Komara Sebagai Rasul
Nasional

Warga Garut kembali digegerkan dengan kemunculan surat deklarasi yang mengakui bahwa Sensen Komara merupakan seorang rasul sekaligus Presiden Republik Indonesia Pusat.

WowKeren - Kepolisian Resor (Polres) Garut mengamankan warga Kabupaten Garut berinisal H yang mengakui keberadaan Sensen Komara sebagai rasul dan presiden. Ia ditangkap di Caringin, Garut, pada Jumat (14/6).

Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna mengatakan bahwa penangkapan tersebut berangkat dari informasi yang diperoleh dari masyarakat sekitar. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dimana ada potensi masyarakat untuk main hakim sendiri, H pun segera diamankan. Budi menuturkan bahwa pihak kepolisian akan memeriksa kondisi kejiwaan yang bersangkutan.

"Dugaan penodaan agama," kata Budi, Minggu (16/6). "Masih kami dalami karena ada kaitannya dengan Sensen yang mengaku sebagai rasul. Kita akan periksa dia waras apa tidak."

H diduga merupakan pengikut dari Sensen. Hal itu bermula setelah polisi mengamankan barang bukti berupa selembar kertas berisi deklarasi masyarakat di seputar Caringin yang mengakui bahwa Sensen Komara adalah seorang rasul. Barang bukti tersebut diamankan saat penangkapan H. Polisi akan terus melakukan investigasi terkait kasus ini.


"Ini kan rangkaiannya banyak," jelas Budi. "Pengakuannya bukan hanya Sensen sebagai rasul atau Presiden, katanya ada dewan jenderalnya, imam besar, dan lain-lain. Kalau ada perkembangan kita amankan."

Sementara itu terkait Sensen, ia pernah diperiksa oleh pihak kepolisian usai mendeklarasikan dirinya sebagai rasul dan presiden tahun lalu. Dari pemeriksaan yang dilakukan, disimpulkan bahwa Sensen ternyata mengalami gangguan jiwa. Meski demikian, tak menutup kemungkinan polisi akan kembali memanggil Sensen untuk diperiksa terkait kasus tersebut.

Polisi berharap pihak pemerintah daerah mau bekerja sama dengan memberikan bantuan rehabilitasi. "Saran dari kepolisian, Pemda ikut bantu rehabilitasi, jadi tidak terjadi lagi. Karena ini kan persoalan masyarakat dan keyakinan. Takutnya malah terjadi yang tidak-tidak," lanjut Budi.

Sebelumnya, warga Garut sempat digegerkan oleh munculnya surat pengakuan bahwa Sensen adalah Presiden RI Pusat. "Bapak Drs Sensen Komara BM ESA adalah Presiden pusat Republik Indonesia, imam negara Islam Indonesia, Rosul Alloh," demikian bunyi kalimat deklarasi dalam surat tersebut seperti dilansir dari Detik, Senin (17/6).

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait