Pengacara Buka-Bukaan Soal Han Seo Hee Dijadikan Pengalihan Isu YG Tutupi Kasus Narkoba B.I
Instagram/hxxsxxhee
Selebriti

Pengacara Bang Jung Hyun merilis pernyataan resmi atas nama Han Seo Hee sehubungan dengan informasi tentang YG Entertainment dan dugaan agensi menutupi kasus narkoba B.I pada 2016.

WowKeren - Han Seo Hee terungkap sebagai informan sekaligus A dalam percakapan KakaoTalk di mana B.I mantan personel iKON mencoba membeli narkoba jenis LSD (Lysergic acid diethylamide) darinya. Perempuan yang disebut-sebut adalah mantan trainee YG Entertainment itu turut menjadi sorotan publik mengingat ini bukan pertama kalinya ia tersandung kasus narkoba. Sebelumnya pada 2017, ia terlibat dalam skandal narkoba T.O.P Big Bang.

Senin (17/6), pengacara Bang Jung Hyun merilis pernyataan resmi atas nama A atau lebih tepatnya Han Seo Hee sehubungan dengan informasi tentang YG Entertainment dan dugaan adanya koneksi agensi dan polisi untuk menutupi kasus narkoba B.I pada 2016. Pengacara yang telah menyerahkan dokumen ke Komisi Anti Korupsi dan Hak Sipil itu menekankan bahwa fokusnya harus pada kasus, bukan informan. Berikut pernyataan resminya:

"Ini pengacara Bang Jung Hyun. Aku adalah orang yang membuat laporan (atas nama A) kepada Komisi Anti Korupsi dan Hak Sipil (Anti-Corruption & Civil Rights Commission yang selanjutnya disebut ACRC). ACRC saat ini sedang meninjau isi laporan, dan akan memilih organisasi investigasi kepada siapa mereka akan mentransfer kasus ini."

"Informan membuat laporan anonim ke ACRC melalui proksi. Akibatnya, A akan dipanggil oleh organisasi investigasi yang dipilih oleh ACRC untuk diinterogasi. Ini sejalan dengan niat (informan) dalam mengajukan laporan anonim ke ACRC."

"Informan sepenuhnya akan mematuhi keputusan yang dibuat oleh ACRC. Jika informan harus pergi ke organisasi investigasi sendiri (tanpa panggilan) untuk menerima pertanyaan, itu akan mengalahkan tujuan membuat laporan (anonim) ke ACRC."


"Baru-baru ini, melalui outlet media hiburan ekonomi, nama informan terungkap. Ini adalah jelas pelanggaran hukum perlindungan pelapor. Alasan bahwa informan saat ini tinggal di luar negeri adalah karena bahaya yang mengikuti laporan terakhir."

"Selain itu, polisi telah mengungkap lokasi informan ke berbagai outlet media, dan mereka terus mengungkap di negara mana informan tersebut berada secara langsung. Selain itu, ada banyak laporan spekulatif yang mengatakan bahwa 'informan tampaknya tidak berencana untuk menanggapi panggilan'."

"Inti kasus ini bukan informan. Intinya adalah bagaimana kecurigaan tentang B.I dan dugaan keterlibatannya dengan narkoba ditutup-tutupi. Intinya adalah melihat apakah ada pengaruh YG di kepolisian saat kasus ini berhenti total. Aku meminta kalian untuk fokus pada esensi kasus dan bukan pada informan."

"Sekali lagi, informan akan mematuhi keputusan yang dibuat oleh ACRC. Setelah organisasi investigasi dipilih, informan akan kembali ke Korea untuk diinterogasi. Terima kasih."

Sementara itu, polisi telah mengungkap bahwa mereka akan membentuk satuan tugas untuk menyelidiki B.I dan YG Entertainment sehubungan dengan dugaan penggunaan narkoba serta koneksi dengan polisi. Tetap pantau WowKeren untuk informasi terbaru dari kasus ini.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru