Billy Syahputra Bantah Uang Mendiang Olga Dicuri Eks Manajemen, Mak Vera Juga Buka Suara
Instagram/makverazanobia
Selebriti

Mak Vera yang ikut dituding menjadi dalang pencurian uang Olga Syahputra sebesar Rp 1,5 miliar juga memberikan komentar yang cukup menohok atas berita tersebut.

WowKeren - Billy Syahputra baru-baru ini mengungkap fakta mengejutkan tentang nasib uang mendiang sang kakak, Olga Syahputra. Saat tengah terbaring sakit, Olga mengalami kejadian yang kurang mengenakkan. Di mana ia harus kehilangan uang sebesar hampir Rp 1,5 miliar. Hal itu diungkap Billy di Vlog YouTubenya belum lama ini.

Berbagai asumsi pun bermunculan tentang sosok yang mencuri uang almarhum Olga. Salah satunya netter di media sosial menuding mantan manajemen Olga yang dipimpin oleh Mak Vera. Tudingan itu muncul lantaran Mak Vera pernah tertimpa gosip pencurian uang Olga Syahputra beberapa waktu lalu.

Tak mau rumor ini terus berkembang, Billy pun memberikan jawaban. Mantan kekasih Hilda Vitria itu menegaskan bahwa kasus kehilangan ini tak ada hubungannya dengan mantan manajemen Olga, termasuk Mak Vera. Ia menjelaskan bahwa pelakunya sudah ditangkap dan mau bertanggung jawab atas tindakannya.

"Oh itu bukan sangkut pautnya sama manajemen, itu bukan," tegas Billy dalam tayangan "Selebrita Siang" yang diunggah di YouTube pada Selasa (9/7). "Yang Bang Billy utarakan di YouTube channel-nya Bang Billy itu bukan sautnya manajemen, itu di luar manajemen. Enggak ada sangkut pautnya sama sekali."


Billy mengatakan bahwa pelaku mengambil uang Olga secara bertahap dalam beberapa tahun hingga ditotal hampir Rp 1,5 miliar. Presenter kocak itu mengatakan bahwa pelaku juga sudah mengakui hal tersebut dan bersedia mengembalikan uang kepada keluarga Olga sebesar Rp 300 juta.

Hilangnya uang Olga pertama kali diketahui pihak keluarga saat mencetak rekening koran milik almarhum. Mereka mendapati penarikan uang yang cukup banyak dan dilakukan berkali-kali. Alhasil pihak keluarga Olga meminta izin kepada bank untuk mengecek CCTV demi bisa tahu siapa yang mengambil uang almarhum.

Beruntung usaha ini membuahkan hasil dan sekarang pelakunya sudah diketahui. Mak Vera sendiri secara tidak langsung membantah tuduhan yang dilayangkan kepada pihaknya. Dalam tayangan yang sama, Mak Vera menegaskan bahwa manajemennya merupakan pihak yang loyal dan akan meminjamkan uang kepada artis apabila membutuhkan.

"Ceritanya sebenarnya kalau emak boleh jujur kenapa mereka curhat di Sosmed," kata Mak Vera. "Kenapa ceritanya diangkat baru empat tahun setelah mereka keluar? Kenapa mereka enggak datang ke kantor emak? Kalau di manajemen emak ini disebutnya manajemen panti sosial. Emak itu selalu meminjamkan misalkan sama artis-artis emak yang belum mendapat pekerjaan, misalnya mereka ada keperluan apa, emak pinjemin dulu dananya."

Sementara itu, pihak keluarga mendiang Olga mengaku sudah mengikhlaskan uang Rp 1,5 miliar yang dicuri oleh orang terdekat mereka. "Ya benar (ikhlas). Enggak ada untuk menuduh orang apapun, enggak ada. Pokoknya keluarga cuma ikhlas aja sih. Buat biar apa, Olganya juga tenang lah di sana gitu," kata Reni, adik mendiang Olga.

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru