Potret Kocak Terjemahan Otomatis Grab, Ini Komentar Warganet
SerbaSerbi

Terjemahan otomatis ini diharapkan dapat membantu pengguna Grab yang hanya bisa menggunakan Bahasa Inggris. Namun bukannya membantu, beberapa kali terjemahan yang diberikan justru kacau.

WowKeren - Keberadaan Grab sebagai salah satu ojek online di Indonesia memang disambut baik oleh masyarakat. Tingginya antusiasme itu pun ditindaklanjuti oleh Grab dengan terus meningkatkan performa aplikasinya, termasuk dengan menyediakan layanan terjemahan otomatis untuk pengguna yang hanya bisa berbahasa Inggris.

Namun layanan ini rupanya tidak selalu memberikan keuntungan. Pasalnya beberapa kali layanan terjemahan otomatis ini justru memunculkan kalimat-kalimat kocak yang memancing tawa warganet.

Seperti diungkap oleh akun Instagram resmi dari media Vice Indonesia, @viceind. Akun ini pun menyertakan sejumlah tangkapan layar (screenshot) dari terjemahan-terjemahan "kacau" ala Grab.

Beberapa tulisan itu seperti, "Saya sudah sampai ditempat penjemputan (I have reached the point of suffering)" atau "Ok baik di tgg ya (Okay I'm in love with you)". Selain itu contoh terjemahan kacau lainnya seperti, "Saya sudah di titik mba (I was at the point of death) dan "Okeoke saya udah liat mas, sini mas saya nglakson (Okay okay I've seen sir, here sir I'm ho*** - translated by Google)".

"Niatnya Grab sih membantu komunikasi pengemudi dan pengguna yang hanya bisa berbahasa Inggris," tulis @viceind. "Namun, terjemahan itu kerap ambyar dan ragam screenshot-nya jadi sumber humor baru netizen Indonesia."


Warganet pun langsung meramaikan postingan itu dengan komentar-komentar kocak. Ada yang menyoroti beberapa alih bahasa yang menggelitik perut, namun ada pula yang langsung berinisiatif melamar sebagai penerjemah untuk Grab.

"'Point of suffering'... Depression is real ('Di puncak penderitaan' ini sedang depresi?)," tulis @calvin_gul***. "'Selamat siang Mbak, disini bisa refill ovum?'" imbuh @ryan_qash***.

"Depressed abang abang grab," ujar @rulyjael***. "((refill the ovum, point of suffering))," kata @enogdama***. "I was at the point of death *udah ketemu malaikat?" imbuh @ilhamyudhist***.

"Mau ngelamar jadi translatornya grab bisa gak ya wkwk," kata @nblhsl***. "Ambyaaarr ini hiburan tiap pesen grab," tulis @azeltrifi***. "Astajiiiimm sadiz2 translatenya," imbuh @idaida1***.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru