Cerahkan Bibir Hingga Atasi Jerawat, Ini 8 Manfaat Ketumbar Untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui
Lifestyle

Ketumbar yang dikenal sebagai salah satu bumbu di dapur, rupanya memiliki banyak manfaat untuk kecantikan wanita. Mau tahu apa saja manfaat ketumbar untuk kecantikan? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

WowKeren - Penampilan luar adalah salah satu hal yang sangat diperhatikan oleh wanita. Karena itu, wanita biasanya rela menghabiskan banyak uang demi tampil cantik di hadapan banyak orang.

Namun, jika kamu tidak ingin mengeluarkan terlalu banyak uang untuk tampil cantik, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Seperti menggunakan bahan-bahan alami untuk perawatan kecantikan. Karena selain harganya yang murah, bahan alami juga lebih aman untuk kesehatan dan kecantikan kita.


Salah satu bahan alami yang baik untuk kecantikan adalah biji ketumbar. Bahan satu ini memang dikenal sebagai salah satu bumbu di dapur. Namun rupanya ketumbar memiliki banyak manfaat untuk kecantikan.

Hal ini disebabkan karena ketumbar memiliki kandungan kalium, zat besi, vitamin A, K dan C, asam folat, magnesium serta kalium. Mau tahu apa saja manfaat ketumbar untuk kecantikan? Simak artikel selengkapnya berikut ini.

(wk/eval)

1. Atasi Jerawat dan Komedo dengan Ketumbar, Dijamin Ampuh!


Atasi Jerawat dan Komedo dengan Ketumbar, Dijamin Ampuh!

Manfaat pertama ketumbar untuk kecantikan adalah fungsinya untuk mengatasi jerawat dan komedo. Hal ini disebabkan karena ketumbar mengandung vitamin C yang merupakan antioksidan yang berfungsi untuk menjaga kesehatan tubuh dan kulit.

Untuk menghilangkan jerawat dengan ketumbar, kamu bisa memanfaatkannya sebagai masker. Caranya sangat mudah. Pertama, blender daun ketumbar, saring lalu ambil sarinya. Oleskan secara merata ke area yang berjerawat dan berkomedo lalu diamkan hingga kering. Setelah itu, bilas dengan air hangat.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan biji ketumbar yang dihaluskan dengan madu dan kunyit. Setelah menjadi masker, oleskan ke wajah berjerawat dan biarkan hingga kering selama 1 jam. Terakhir, bilas dengan air dingin.

2. Tidak Percaya Diri karena Punya Penyakit Kulit? Tenang, Obati Saja dengan Ketumbar


Tidak Percaya Diri karena Punya Penyakit Kulit? Tenang, Obati Saja dengan Ketumbar

Memiliki masalah kulit kadang cukup menjengkelkan. Karena selain menyakitkan, masalah kulit juga terkadang sangat mengganggu penampilan.

Tapi tenang, jika kamu memiliki masalah kulit yang tak kunjung sembuh, ada baiknya memanfaatkan ketumbar sebagai obatnya. Hal ini disebabkan karena biji ketumbar memiliki sifat antiseptik, sehingga bisa membantu menyembuhkan berbagai masalah kulit, seperti eksim dan ruam.

Untuk obat gatal dan ruam, ambil biji ketumbar secukupnya, 1 sendok teh madu dan sedikit air. Haluskan ketumbar yang dicampur dengan air lalu tambahkan dengan 1 sendok teh madu. Oleskan pada kulit yang gatal dan bilas setelah 10 menit. Lakukan perawatan ini secara rutin, maka kulitmu akan cantik dan mulus kembali.

3. Tebalkan Rambut Tipismu dengan Ketumbar!


Tebalkan Rambut Tipismu dengan Ketumbar!

Sebagian orang kadang tidak percaya diri karena memiliki rambut yang tipis. Karena itu, ada banyak dari mereka yang berusaha menumbuhkan rambutnya dengan menggunakan berbagai macam produk.

Namun jika kamu mencari bahan alternatif yang alami dan murah, maka ketumbar adalah salah satu jawabannya. Sebab biji ketumbar bisa mencegah rambut rontok dan membantu merangsang akar untuk pertumbuhan rambut baru.

Cara menggunakannya pun cukup mudah. Pertama-tama kamu hanya harus menyiapkan bubuk ketumbar dan minyak rambut yang biasa digunakan. Tambahkan beberapa jumput ketumbar bubuk ke dalam minyak rambut, lalu bubuhkan ke atas rambut dan pijat kulit kepala. Lakukan perawatan ini secara rutin, setidaknya dua kali seminggu.

4. Kesal dengan Kulit Berminyak Berlebihan? Atasi Masalahmu dengan Ketumbar


Kesal dengan Kulit Berminyak Berlebihan? Atasi Masalahmu dengan Ketumbar

Manfaat berikutnya dari ketumbar untuk kecantikan adalah untuk mengatasi kulit berminyak. Sebab ketumbar rupanya mampu menyerap minyak berlebih di kulit. Selain itu, ketumbar juga bisa membuat wajah semakin berkilau.

Cara merawat kulit berminyak dengan ketumbar sangat mudah. Sebab kamu hanya harus menggunakan sari daun ketumbar lalu aplikasikan ke seluruh wajah, terutama di bagian banyak minyak, seperti t-zone. Setelah itu diamkan selama 30 menit lalu bilas wajah menggunakan air dingin. Lakukan perawatan ini secara rutin untuk hasil terbaik.

5. Ketumbar Rupanya Juga Bisa Mencerahkan Wajah Loh!


Ketumbar Rupanya Juga Bisa Mencerahkan Wajah Loh!

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, ketumbar memiliki banyak kandungan vitamin C di dalamnya. Karena itu, salah satu manfaatnya untuk kecantikan adalah untuk mencerahkan kulit wajah.

Untuk mencerahkan wajah menggunakan ketumbar juga sangat mudah. Cukup aplikasikan sari daun ketumbar ke wajah dan biarkan selama 30 menit. Setelah itu, bilas dengan air dingin.

Jika sudah selesai, langsung keringkan wajah lalu olesi dengan pelembab. Lakukan perawatan ini secara rutin, maka kulitmu akan lebih cerah dari sebelumnya.

6. Cegah Penuaan Dini dan Remajakan Kulit dengan Ketumbar


Cegah Penuaan Dini dan Remajakan Kulit dengan Ketumbar

Manfaat berikutnya dari ketumbar untuk kecantikan adalah fungsinya untuk mencegah penuaan dini. Hal ini disebabkan karena ketumbar mengandung vitamin A dan C yang bisa membantu meremajakan kulit kita.

Cara mencegah penuaan dini dengan ketumbar lagi-lagi sangat mudah. Sebab kamu bisa menggunakan sari daun ketumbar untuk dijadikan masker dua kali dalam seminggu. Dan jika ingin hasilnya lebih maksimal, ada baiknya untuk sering-sering mengonsumsi makanan yang mengandung ketumbar di dalamnya.

7. Cerahkan Bibir Secara Alami Menggunakan Ketumbar


Cerahkan Bibir Secara Alami Menggunakan Ketumbar

Selain untuk kulit, ketumbar juga memiliki manfaat untuk kecantikan bibir loh. Pasalnya, ketumbar bisa memerahkan bibir secara alami.

Cara menggunakannya cukup mudah. Pertama ambil dua helai daun ketumbar yang dibasahi dengan air. Tumbuk sampai halus, lalu oleskan hasil tumbukan itu ke permukaan bibir secara merata. Diamkan selama 15-20 menit, dan lakukan dua kali sehari.

Lakukan perawatan ini selama kurang lebih tiga bulan untuk mendapatkan hasil maksimal. Selain itu, jika tak ingin bibir menjadi gelap dan menghitam, sebaiknya hindari kebiasaan sepele ini.

8. Tambahkan Ketumbar ke Dalam Menu Makananmu Jika Ingin Menurunkan Berat Badan


Tambahkan Ketumbar ke Dalam Menu Makananmu Jika Ingin Menurunkan Berat Badan

Beberapa wanita merasa tidak percaya diri jika memiliki tubuh gemuk dan berisi. Karena itu, mereka biasanya mencoba melakukan berbagai macam diet agar berat badannya bisa turun.

Hal ini disebabkan karena ketumbar bisa membantu mempercepat pencernaan dan membuat perut terisi sampai waktu makan tiba. Karena itu, pastikan untuk memasukkan ketumbar ke dalam menu makanan, baik untuk sarapan, makan siang maupun makan malam.

Demikian delapan manfaat ketumbar untuk kecantikan yang telah tim WowKeren rangkum untuk kalian. Jika kalian ingin mencari bahan alami untuk memutihkan ketiak, simak artikelnya di sini. Selain itu, kalian juga bisa menyimak artikel ini jika ingin memutihkan selangkangan menggunakan bahan-bahan alami.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait