Marvel Studios Bakal Gelar Tur 'We Love You 3000' untuk Rayakan Kesuksesan 'Avengers: Endgame'
Instagram/avengers
Film

Tur tersebut akan digelar di sembilan kota di Amerika Serikat, dan dimulai pada akhir minggu ini di gelaran San Diego Comic-Con, serta berakhir pada pameran D23 di Anaheim.

WowKeren - Rasanya tak berlebihan apabila "Avengers: Endgame" dinobatkan sebagai film blockbuster terbaik tahun ini. Apalagi proyek pamungkas besutan Marvel Cinematic Universe (MCU) tersebut tinggal selangkah lagi untuk menyalip "Avatar" sebagai film terlaris di dunia.

Menilik dari kesuksesan "Avengers: Endgame" tersebut, rupanya Marvel Studios berinisiatif untuk menggelar sebuah tur khusus. Bertajuk "We Love You 3000", dalam tur ini duo sutradara Russo Brothers akan menyambangi para penggemar di sembilan kota yang ada di Amerika Serikat.

Pengumuman terkait "We Love You 3000 Tour" ini dibagikan langsung oleh akun Twitter resmi @Avengers. "Marvel Studios dan sutradara #AvengersEndgame Anthony dan Joe Russo telah bekerja sama untuk meluncurkan Tur #WeLoveYou3000! Sebagai ucapan terima kasih kepada para penggemar, tur nasional akan menampilkan meet & greet dengan @Russo_Brothers, hadiah, dan banyak lagi," tulis pengumuman tersebut.

Marvel Studios Bakal Gelar Tur \'We Love You 3000\' untuk Rayakan Kesuksesan \'Avengers: Endgame\'


Tur tersebut akan dimulai pada akhir minggu ini di gelaran San Diego Comic-Con dan berpuncak pada pameran D23 di Anaheim. Konsep di balik tur ini adalah untuk berterima kasih kepada penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU) dan keberhasilan "Avengers: Endgame" serta peluncuran home entertainment film ini.

Di San Diego Comic-Con nanti, Anthony dan Joe Russo bersama dengan tamu MCU khusus akan muncul di IMDboat untuk merayakan perilisan home entertainment "Avengers: Endgame". Kemudian mereka akan muncul di markas Funko di Seattle, dan dilanjutkan ke San Francisco, Chicago, Torrance, Miami, Minneapolis, Cleveland, serta yang terakhir di Anaheim.

Belum bisa dipastikan apakah nantinya tur ini juga akan membawa bintang tamu dari kalangan para pemeran "Avengers: Endgame". Namun yang pasti, dalam "We Love You 3000 Tour" ini nantinya penggemar akan diberi kesempatan untuk bertanya secara bebas pada Russo Brothers. Tak hanya itu, penggemar yang beruntung juga bisa mendapatkan kesempatan khusus untuk menyaksikan proses pembuatan film-film Marvel Studios.

Di sisi lain, San Diego Comic-Con sendiri akan digelar pada 20 Juli mendatang. Dalam acara ini, Marvel Studios disebut-sebut bakal secara resmi memperkenalkan proyek-proyek fase keempat MCU. Bahkan kabarnya, film "Black Widow" juga akan melakukan debut trailernya di acara tahunan tersebut.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel