‘The Secret Life of My Secretary’ Jadi Drama Korea Terakhir Tayang Prime Time di Trans TV
SBS
TV

Banyaknya program baru yang akan hadir di Trans TV membuat ‘The Secret Life of My Secretary’ sepertinya akan menjadi tayangan serial drama Korea terakhir di waktu prime time.

WowKeren - Sejak awal tahun 2019, Trans TV terlihat banyak menayangkan serial drama Korea. Yang mana penayangannya tersebut diletakkan di waktu prime time yaitu pukul pukul 18.00 WIB.

Awalnya Trans TV menghadirkan tayangan “Encounter” yang dibintangi langsung oleh Song Hye Kyo dan Park Bo Gum menjadi pembuka yang manis. Dan menjadi sebuah catatan yang cukup bagus untuk Trans TV mengingat banyaknya penggemar K-Pop di Indonesia yang juga menyukai serial drama dari negeri Gingseng tersebut.

Lebih lanjut, kabarnya tayangan tersebut berhasil membuat Trans TV menduduki posisi rating yang bagus. Sehingga tayangan drama Korea pun diteruskan dengan berbagai judul yang lain. Yang mana saat ini terdapat tayangan “The Secret Life of My Secretary” dan sudah pada episode terakhir.

Namun saat dilansir dari Instagram @dunia_tv, kabarnya rating tayangan drama Korea di tiga judul terakhir mengalami penurunan. “The Secret Life of My Secretary” kabarnya akan menjadi judul terakhir yang ditayangkan oleh Trans TV. Meski begitu, Trans TV masih mempunyai 1 slot untuk drama Korea yang tayang pada pukul 10.00 - 11.30 WIB.


Terlebih lagi belum lama ini Trans TV juga mengabarkan telah menyiapkan 11 program acara baru yang siap tayang perdana. Dan kemungkinan jam tayang serial drama Korea tersebut akan digantikan posisinya dengan tiga program acara baru.

Yang mana program tersebut masing-masing berdurasi 30 menit disiapkan sebagai penggantinya “The Secret Life of My Secretary”. Tiga program tersebut siap tayang mulai Senin (29/7) dari pukul 18.00 - 19.30 WIB.

Mengetahui kabar tersebut, netter pun menyampaikan saran untuk mengganti drama Korea dengan serial drama Thailand. “Ganti drama thailand bagus dah min yg judul nya 'the crown princes' apalagi cowok nya tamvan, nonton coba di youtube ama2 jan dara2 the begining juga bagus,tapi kolo tayang di tv bakal banyak sensor dah soal nya adegan nya itu dewasa,” tulis akun @kkssxxx dengan menambahkan emoji tersenyum.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru