Ben Joshua Kena Razia Dishub Mobil Diderek Karena Parkir Di Trotoar, Sikap Gentle Tuai Pujian
Instagram/benjoshua_r
Selebriti

Sikap Ben Joshua saat terkena razia Dinas Perhubungan menjadi sorotan. Banyak warganet yang memuji sikap gentle Ben dalam mengakui kesalahan dan taat hukum.

WowKeren - Ben Joshua belum lama ini membagikan momen yang tak biasa melalui Instagram pribadinya. Pasalnya, Ben tampak berpose bersama petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub).

Menurut keterangan unggahan, Ben mengaku terkena razia oleh Dishub. Hal itu terjadi ketika pemain film "Surat Kecil Untuk Tuhan" itu membeli obat di sebuah apotek.

Ben terpaksa parkir mobil di trotoar karena tidak ada tempat parkir. Alhasil, mobilnya sempat diderek oleh petugas Dishub. Kendati demikian, Ben tak lantas marah-marah atau emosi.

Pria berusia 38 tahun itu justru dengan santai mengikuti prosedur yang ada. Ia mengatakan jika terlepas dari apapun alasannya, ia merasa salah dan harus bertanggung jawab.


"Siang tadi kena razia dishub.. parkir dia atas trotoar.. padahal mau beli obat di apotik dan kebetulan parkirannya ngga ada.. well apapun alasannya tetap salah yaudah didereklah nih mobil," tulisnya. "Tapi kok malah senyum?!? ya mau ngapain juga marah2.. ini ngurusnya gampang banget, ikutin aja prosedurnya.. tinggal bayar dendanya ke Bank DKI trus mobil bisa keluar! lanjut deh kelokasi syuting."

Postingan tersebut menuai beragam reaksi warganet. Tak sedikit yang memuji sikap gentle Ben yang mau mengakui kesalahan dan tetap taat hukum.

"Idola kita semua nih om ben, sabar ya om ini ujian," kata netter. "Ga telp pak anis bang? kayak ibuk2 yg onoh," canda netter. "Warbiasyah ... taat hukum dan panutan akoeh niy," puji yang lain. "Kereeen, aku bangga padamu bang Ben!" tambah lainnya.

(wk/anni)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru