Disney Bakal Ambil Alih Seri 'Planet of the Apes'
20th Century Fox
Film

Semenjak berlakunya kesepakatan merger antara Disney dan Fox pada bulan Maret lalu, studio raksasa ini memang memiliki banyak sekali lisensi film-film yang belum dirampungkan.

WowKeren - Tampaknya Disney memang bakal menggarap banyak proyek film besar-besaran dalam jangka panjang. Pasalnya, studio raksasa tersebut tak segan me-remake maupun melanjutkan franchise film-film milik Fox setelah rampungnya akuisisi pada Maret lalu.

Kali ini, rupanya giliran franchise "Planet of the Apes" yang akan dikembangkan oleh Disney. Dilansir Comic Book pada Jumat (9/8), Disney dilaporkan bakal meneruskan seri "War for the Planet of the Apes" yang dirilis pada 2017 lalu.

Sebelumnya telah diungkap di CinemaCon bahwa "Planet of the Apes" adalah salah satu franchise yang tetap akan dipertahankan oleh Disney setelah proses merger. Namun mengingat bahwa mayoritas film yang diproduksi Fox dan dirilis oleh Disney menuai kegagalan di box office, wajar saja jika kelanjutan franchise ini dipertanyakan.

Apalagi proyek terbaru setelah proses merger ini, "Dark Phoenix", menjadi salah satu film dengan kegagalan terbesar tahun 2019. Tak hanya itu, Fox sendiri sebenarnya tak banyak memiliki franchise unggulan yang menjadi primadona. Bisa dibilang, saat ini yang menjadi nilai jual Fox adalah franchise "Avatar" arahan James Cameron, serta "Planet of the Apes" yang menuai sukses besar di box office.


Hingga saat ini, trilogi "Planet of the Apes" sendiri tercatat telah meraup USD 1,68 miliar di box office global. Mulai dari "Rise of the Planet of the Apes" yang dirilis pada 2011, "Dawn of the Planet of the Apes", hingga "War for the Planet of the Apes".

"War for the Planet of the Apes" meninggalkan akhir yang cukup memuaskan sehingga tidak diperlukan sekuel lebih lanjut. Namun tentunya kemungkinan sekuel ini masih terbuka lebar jika Disney benar-benar menginginkannya.

Sementara itu, kesepakatan antara Disney dan Fox akan mulai diberlakukan sejak Maret lalu. Disney sendiri diketahui mengakuisisi Fox dengan kesepakatan senilai USD 71,3 miliar. Awalnya, Disney dilaporkan memasang harga USD 52,4 miliar. Namun angka itu kemudian dinaikkan setelah setelah muncul tawaran yang lebih tinggi dari Comcast kepada pihak Fox.

Dengan adanya kesepakatan ini, tentunya Disney akan menerima banyak sekali properti milik Fox, termasuk lisensi sejumlah film, serta karakter seperti X-Men, Fantastic Four, hingga Deadpool, yang kini diintegrasikan ke Marvel Studios.

Disney sendiri saat ini disibukkan dengan beragam proyek jangka panjang mereka. Mulai dari live-action, film serta serial yang masuk dalam fase empat Marvel Cinematic Universe (MCU), serta sejumlah film lawas yang di-remake untuk ditayangkan di saluran streaming Disney+.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru