Selain Fisik, Donor Darah Juga Membuat Pikiran Lebih Stabil
Health

Banyak orang takut donor darah dengan beragam alasan. Mulai dari takut jarum suntik hingga takut darahnya habis. Padahal, manfaat donor darah bagi pendonor banyak banget loh.

WowKeren - Apakah kalian tahu bahwa manfaat donor darah bagi pendonor yang rutin dapat membantu menjaga pikiran tetap stabil? Dengan mendonorkan darah, akan membuat kalian merasa lebih bahagia dan damai. Bahagia karena dapat menolong sesama dan damai dengan tubuh sendiri.

Sebuah penelitian dalam bidang psikologi menunjukkan bahwa orang yang mendonorkan darahnya dengan tujuan menolong orang lain memiliki risiko kematian yang lebih rendah dibandingkan dengan orang yang melakukan donor darah untuk kepentingan sendiri atau bahkan tidak mendonorkan darahnya sama sekali loh. Selain itu, menyumbangkan hal yang tidak ternilai harganya kepada yang membutuhkan juga bakal membuat kita merasakan kepuasan psikologis.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait