Toko Roti Go Yang Merupakan Toko Roti Tertua Di Indonesia
Kuliner

Meskipun sudah terlihat tua, namun kualitas roti dan rasanya masih mampu bersaing dengan banyak toko roti baru loh. Toko-toko ini bahkan masih eksis dan ramai pengunjung hingga kini.

WowKeren - Toko roti Go ini merupakan toko roti tertua di Indonesia karena sudah berdiri sejak tahun 1898 loh. Roti Go yang beralamat di Jalan Jenderal Soedirman Nomor 724 Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah hingga kini masih sukses dan ramai pengunjung.

Hingga saat ini, penerus toko tersebut masih menggunakan resep turun temurun meskipun ada beberapa varian baru agar terlihat lebih kekinian. Soal rasa, toko ini menyediakan banyak macamnya mulai dari cokelat, keju, cokelat keju, dan banyak lagi. Jenis yang paling populer di sini adalah roti sobek yang coco ditemani secangkir teh atau kopi hangat.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel