Robby Purba Rutin Jalani Suntik Botoks Demi Dapatkan Wajah Murah Senyum
Selebriti

Tuntutan pekerjaan sebagai presenter yang harus selalu tunjukkan good looking face, Robby Purba beberkan rahasianya untuk memenuhi kriteria tersebut dengan akui kerap rutin jalani suntik botoks.

WowKeren - Salah satu presenter tenar Indonesia, Robby Purba belum lama ini beberkan rahasianya yang selalu bisa terus menjaga eksistensi kariernya dalam dunia hiburan. Robby mengungkap bahwa ia selalu menjaga dan memperhatikan penampilan tubuhnya dengan menjaga pola makan dan rutin berolahraga.

Selain menjaga kesehatan tubuh, Robby juga mengungkap bahwa ia selalu melakukan perawatan wajah sebagai tuntutan pekerjaannya sebagai host yang harus selalu terlihat good looking face di depan kamera. Perawatan wajah yang rutin dilakukan oleh VJ MTV ini adalah suntik botoks.

Robby mengungkapkan jika suntik botoks yang ia jalani itu aman karena dilakukan di sebuah klinik yang ditangani oleh dokter yang bersertifikat. Presenter kelahiran Lampung ini juga mengungkapkan awal mula dia melakukan suntik botoks karena adanya tawaran endorsement dari sebuah klinik yang menghubunginya.

“Jadi begini, kalau tidak di-DM (lewat Instagram) dan diminta mampir ke klinik saya belum tentu bersedia," jelas Robby yang baru-baru ini ditemui di Solo. "Waktunya mepet atau saya enggak sempat kecuali ada waktu senggang. (Suntik botoks) ini sistemnya endorsement."

Robby juga menjelaskan pada bagian tubuh mana saja yang mendapatkan suntikan botoks. Ia mengaku mendapat suntikan botoks di bagian dahi dan kedua sisi mata. Menurut pengakuan Robby, hal ini ia lakukan karena tuntutannya sebagai seorang host yang harus terus menunjukkan wajah murah senyum dan tidak boleh jutek. Mantan pembawa acara "Karma" ini sendiri menjelaskan daya tahan botoks yang hanya berlangsung sekitar tiga hingga enam bulan.

"Dahi dan di sisi kanan kiri mata. Saya kan sebagai host harus murah senyum terus ketawa dan enggak boleh jutek. Ini bentar lagi (botoksnya) turun,” kata Robby saat ditanya perihal bagian wajah mana yang disuntik botoks. "Kalau rajin berolahraga sama berjemur saja istilahnya sudah luntur sendiri botoksnya sekitar tiga sampai enam bulan. Memang harus datang ke dokter yang bersertifikat."


Walau dianggap sedikit ekstrim, namun Robby tidak malu untuk mengumbar ke publik perihal perawatannya ini. Ia menilai jika suntik botoks masih bisa ditoleransi karena tidak mengubah bentuk wajahnya seperti operasi plastik. Ditanya perihal tanggapan keluarganya soal dirinya yang melakukan suntik botoks, Robby mengungkap jika mereka tidak ada yang mempermasalahkan karena ini sudah menjadi bagian dari tuntutan profesi yang dijalaninya.

"Selama (perawatan ini) tidak operasi, ya saya baik-baik saja," tegas Robby. "Oh, mereka (keluarga Robby) fine-fine saja meski memasukkan sesuatu ke tubuh ada aturan agamanya sendiri. Ini bagian dari pekerjaan, tuntutan profesi, dan untuk menunjang rasa percaya diri."

Presenter dengan tinggi 1,86 cm ini juga mengaku bahwa ia bukan tipe pria yang rajin menjalani perawatan kulit di rumah. "Bukan juga tipikal yang gemar pakai krim muka atau gimana. Bujet (perawatan kulit atau penampilan saya) paling untuk parfum, sabun muka, dan toner untuk diaplikasikan sebelum tidur. Entah itu apa namanya. Itu saja," aku Robby.

Saat disinggung apakah suntik botoks sebagai modal utamanya untuk mengatasi persaingan yang semakin ketat dalam dunia hiburan, Robby pun hanya menyanggahnya. Ia menilai jika persaingan dan regenerasi memang sudah tak dapat dihindarkan lagi dalam industri ini, melainkan yang terpenting adalah terus untuk mengembangkan potensi dan talenta diri.

“Tahu kan semua orang sekarang bisa menjadi host, dari penyanyi, komedian, pemain film-sinetron hingga YouTuber," curhat Robby Purba. "Sudah begitu bayarannya lebih mahal dari presenter yang belasan tahun ikut casting. Itu curhat saya, sih ha ha ha!"

"Saya tidak menganggap kompetisi tapi mau tak mau ini menjadi kompetisi. Ketika ikut audisi, misalnya. Ada lima orang terkenal sama-sama diaudisi," sambut Robby. "Saya bersaing dengan talenta yang lebih besar dan jumlah followers-nya di medsos juga lebih besar daripada saya."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru