Ibu Kota Baru, Grab Indonesia Perluas Layanan di Kalimantan
Nasional

Rencana Pemerintah yang akan memindahkan ibu kota Indonesia dari Jakarta membuat Grab segera berfokus untuk melebarkan sayap dan memperluas pelayanannya di Kalimantan.

WowKeren - Rencana pemerintah untuk memindahkan ibu kota Indonesia dari Jakarta ke Kalimantan Timur membuat perusahaan transportasi online Grab ikut melakukan rencana pelebaran bisnisnya. Kini Grab sedang akan berfokus untuk memperluas pelayanannya di Kalimantan tepatnya Kalimantan Timur.

Kalimantan mulai menjadi salah satu target pasar yang penting apalagi sejak provinsi ini akan dijadikan sebagai wajah ibu kota baru Indonesia. Grab sendiri saat ini telah hadir di Kalimantan tepatnya di Palangka Raya, Samarinda, Tenggarong, Balikpapan, dan Bontang.

Balikpapan City Lead Grab Indonesia, Hendrik Banga menyatakan jika bisnis Grab di Kalimantan Timur terus mengalami pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ini tepatnya terjadi di Balikpapan dan Samarinda dimana kedua kota tersebut juga merupakan wilayah pertama yang menjadi awal mula bisnis Grab di Kalimantan.

Hendrik juga mengaku jika saat ini Grab akan memperkuat pasarnya di Kalimantan dengan membuka layanan baru di salah satu calon tempat ibu kota baru Indonesia yaitu Penajam. Hendrik mengungkapkan jika bisnis Grab yang baru buka di Penajam sedang masih dalam tahap proses perizinan dan pendaftaran.


"Kami dari tahun ke tahun terus berkembang. Beberapa bulan belakangan, kami juga mencoba buka kota-kota baru," kata Hendrik Banga di Samarinda pada Kamis (29/8). "Kami ingin bisnis Grab ada di seluruh Indonesia, jadi kita buka lagi di Sengatta dan Penajam. Untuk Penajam ini baru buka pekan lalu, prosesnya sedang berjalan termasuk untuk perizinan dan pendaftaran."

Selain Kalimantan Timur, Grab Indonesia juga berencana untuk membuka bisnis di berbagai wilayah Kalimantan lainnya bahkan hingga Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) namun masih belum menentukan kapan waktunya. Allan Graham Pangaribuan selaku Head of Developing Cities, East Indonesia Grab Indonesia mengaku jika Grab akan berfokus untuk terus melebarkan sayap bisnisnya di berbagai kota di timur Indonesia.

Kami ingin masuk ke Labuan Bajo, tapi sejauh ini kami belum mencoba untuk masuk ke sana," kata Allan Graham. "Alasannya lebih pada ke fokus kami, karena sekarang masih fokus ke area-area Kalimantan."

Rencana untuk akhir tahun ini belum ada," sambung Allan. "Namun, untuk kuartal ini (Q3), kami akan buka di Ternate, Bima, dan beberapa beberapa kota di Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Utara."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait