Mamamoo Diberi Ruang Tunggu Terluas di 'Queendom', Netizen Beri Pembelaan
Official tvN
TV

'Queendom' merupakan program di mana 6 artis berkompetisi lewat lagu yang dirilis di chart musik. Pemenang mendapat keuntungan berupa acara khusus saat comeback.

WowKeren - Keikutsertaan Mamamoo dalam program "Queendom" memang terus menjadi perbincangan. Namun kini yang menjadi sorotan bukan penampilan panggungnya melainkan soal ruang tunggu.

Salah satu artikel di forum online memperlihatkan bagaimana Mamamoo yang hanya beranggotakan 4 member namun mendapatkan ruang tunggu terluas. Sedangkan grup-grup junior lain seperti Oh My Girl dan Lovelyz mendapat ruang tunggu yang pas-pasan.

Bahkan (G)I-DLE tampak harus berdesak-desakan di ruang tunggunya. Namun, netizen rupanya memberikan pembelaan menyebut Mamamoo yang lebih senior memang pantas mendapatkan ruang tunggu luas.

Di sisi lain apabila terdapat perbedaan kontras seperti itu, netizen berargumen seharusnya yang diprotes adalah pihak Mnet karena mereka yang menentukan ruang tunggu peserta. Simak beberapa komentar pembelaan netizen berikut ini:

Mamamoo Diberi Ruang Tunggu Terluas di \'Queendom\', Netizen Beri Pembelaan

Source: Pann


"Tapi bangunannya sudah dibangun seperti itu, jadi bukankah itu jelas kalau grup junior akan menggunakan ruang tunggu yang lebih kecil? Bukan berarti mereka bisa menciptakan ruang yang lebih besar. Sudah jelas mereka memutuskan ruang tunggu berdasarkan senioritas."

"Setiap ruang siaran didasarkan pada senioritas atau popularitas."

"Kalian bodoh kalau mengkritik penyanyi karena hal ini. Mnet lah yang menatanya (ruang tunggu) seperti itu."

"Budaya senioritas kita memang buruk tapi apa orang-orang akan bereaksi seperti ini kalau (G)I-DLE mendapatkan ruang lebih besar? Mengapa grup rookie harus memakai ruang yang lebih besar dari seniornya? Ini hanya simpel berdasarkan senioritas."

Sementara itu, "Queendom" mengusung konsep kompetisi di mana 6 artis merilis single di hari dan waktu yang sama untuk berkompetisi di chart musik. Pemenang program ini mendapat keuntungan berupa acara khusus untuk comeback mereka nanti.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru