Susi Pudjiastuti Pamit ke DPR: Maaf Saya Hanya Manusia Biasa
Instagram/kkpgoid
Nasional

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti meminta maaf jika ada pihak yang tidak berkenan dengan tindakan maupun kebijakan yang selama ini ia buat.

WowKeren - Periode pemerintahan 2019-2024 akan segera dimulai. Masa jabatan para menteri di kabinet Kerja pun akan habis pada 20 Oktober mendatang. Di waktu yang bersamaan, Presiden Joko Widodo alias Jokowi akan dilantik kembali sebagai presiden.

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berpamitan dengan anggota DPR RI. Hal itu disampaikan olehnya dalam rapat gabungan di komisi IV DPR RI. Ia juga meminta maaf jika ada tindakan-tindakannya yang selama ini tidak berkenan bagi anggota DPR RI.

Dalam permintaan maafnya itu, Susi mengakui jika terkadang ia bersikap keras kepala. Namun, hal itu ia lakukan semata-mata demi kebaikan Indonesia. "Saya mohon maaf kalau banyak kesalahan yang saya buat, terutama kekeraskepalaan saya, tapi ini untuk kebaikan Indonesia," ujar Susi di Ruang Rapat Komisi IV DPR RI, Jakarta, Senin (9/9).


Ia menjelaskan bahwa berbagai kebijakan yang digulirkan oleh KKP selama ini bertujuan untuk kepentingan negara. Ia ingin menunjukkan pada dunia bahwa Indonesia memiliki kekuatan maritim yang besar. Oleh sebab itu, ia getol menenggelamkan dan menembaki kapal-kapal asing yang mencuri ikan di perairan RI. Ia memohon maaf jika ada pihak yang tidak berkenan dengan kebijakannya tersebut.

"Walaupun saya dikenal tukang nembakin kapal, tapi saya menjalankan amanah, bukan untuk pribadi," tutur Susi. "Jadi dengan segala kerendahan hati, saya mohon maaf."

Ia tidak menampik selama masa kepemimpinannya di KKP, kementerian tersebut masih banyak memiliki kekurangan. Hal itu adalah wajar mengingat dirinya hanyalah manusia biasa. "Saya mencoba dengan segala intuisi saya ‎sebagai pejabat tinggi negara semampu saya. Tapi banyak hal yang saya juga tidak bisa, saya hanya orang biasa," pungkas Susi.

Lebih jauh, Susi juga mengakui bahwa sikapnya terkadang sedikit tengil. Oleh sebab itu ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada awak media. "Dengan segala kerendahan hati saya mohon maaf apabila selama kita berinteraksi ada hal-hal yang tidak mengenakkan awak media karena saya orangnya sedikit tengil," imbuh Susi.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru