Vidi Aldiano Kenang BJ Habibie Sebagai Sosok Bijaksana
Selebriti

Vidi Aldiano datang melayat dan mengenang mendiang Presiden Republik Indonesia Ke-3 Bacharuddin Jusuf Habibie sebagai sosok yang begitu penuh dengan ilmu kebijaksanaan.

WowKeren - Vidi Aldiano datang melayat ke rumah duka Presiden Republik Indonesia Ke-3 Bacharuddin Jusuf Habibie atau kerap disapa dikenal dengan sebutan BJ Habibie. Vidi Aldiano mengungkapkan rasa dukanya dan mengenang sosok Habibie yang juga pernah memiliki pengaruh dalam kehidupannya.

BJ Habibie telah menghembuskan nafas yang terakhir kalinya pada hari Rabu (11/9) pukul 18.05 WIB di RSPAD Gatot Soebroto. Mantan Presiden RI tersebut berpulang pada usia yang ke 83 tahun dan meninggalkan dua orang anak lelaki yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal sementara sang istri Hasri Ainun Besari telah berpulang terlebih dahulu pada 2010 silam di Jerman.

Vidi Aldiano sendiri mengenal sosok Habibie atau yang kerap ia sapa dengan sebutan "Eyang" ini karena kedekatan Habibie dengan ayahnya, Harry Kiss. Dimata Vidi, Habibie semasa hidup dikenang merupakan sosok guru dan mentor bagi dirinya dan sang ayah.

"Eyang sih sebenernya mentor buat banyak orang, termasuk papa," kata Vidi Aldiano saat ditemui di rumah duka kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (11/9). "Sebenarnya papa lebih deket sama eyang."


Pelantun lagu "Nuansa Bening" ini menceritakan kedekatannya dengan mendiang BJ Habibie berkat pertemuan yang kerap dilakukan Habibie dan ayahnya. Dalam pertemuan-pertemuan tersebut ia mengaku kerap mendapatkan banyak pelajaran berharga dari sosok Habibie.

Vidi Aldiano bercerita jika sosok Habibie merupakan seorang yang penuh kebijaksanaan sehingga ia merasa ia juga kerap mendapatkan ilmu kebijaksanaan yang selalu ditunjukkan oleh mendiang Habibie. "Aku beberapa kali bertemu eyang gara-gara papa juga, banyak dapat wisdom, banyak dapat ilmu kebijaksanaan, banyak sekali dari eyang," kata Vidi.

Vidi Aldiano datang melayat untuk mewakili sang ayah yang berhalangan hadir karena masih berada di luar negeri. Sang ayah diungkapkannya begitu sedih tidak dapat hadir dan seluruh keluarganya mengungkapkan rasa duka yang sedalam-dalamnya atas hilangnya sosok yang begitu berpengaruh pada negeri ini.

"Makanya sedih banget papa sebenarnya nggak bisa datang hari ini, karena lagi tidak di Indonesia, jadi aku yang diutus ke sini. Tapi tadi sudah kasih salam buat semua keluarga di sana," ungkap Vidi. "Yang jelas kehilangan besarlah, papa kehilangan besar, keluarga besar, keluarga se-Indonesia kehilangan besar yang jelas impact-nya beliau sama Indonesia sih gede banget. Itu sih kenangan yang harus kita ingat terus pokoknya."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait