Didi Kempot Gelar Konser Tunggal di Jakarta, Ibunda Presiden Jokowi Jadi 'Sobat Ambyar'
Instagram
Musik

Para Sobat Ambyar tampak antusias. Terbukti sebanyak 2500 tiket ludes terjual demi pria yang dijuluki sebagai 'The Godfather Brokern Heart' alias Lord Didi ini.

WowKeren - Penyanyi campursari Didi Kempot akhirnya menggelar konser tunggal bertajuk "Konangan Concert" di Live Space SCBD, Jakarta Selatan, pada Jumat (20/9) malam. Pria yang dijuluki sebagai "The Godfather Brokern Heart" alias Lord Didi ini membuka penampilannya lewat lagu "Sewu Kuto".

Ribuan Sobat Ambyar (sebutan fans Didi) langsung bersuka cita dan bernyanyi bersama. Mengenakan pakaian serba hitam tanpa blangkon, Didi menyapa fans di atas panggung.

Luar biasa. Ternyata di metropolis di ibu kota Jakarta pencinta tradisi dan budaya betul-betul ambyar," ujar Didi. Tidak hanya Didi, Cita Citata dan Sisca JKT48 juga ikut hadir sebagai bintang tamu.

Sebelumnya, Didi sempat menggelar konser di The Sunan Hotel Solo, pada Kamis (19/9). Menariknya, ibunda Presiden Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo, ikut hadir secara langsung. Beliau bahkan meminta lagu "Suket Teki". Didi pun tidak lupa mengucapkan rasa terimakasihnya.


Sementara itu, soal julukannya sebagai Bapak Patah Hati Nasional, Didi mengaku tidak keberatan. Ia justru mengaku bingung.

"Yang saya bingung tuh kenapa enggak gandeng saya pas umur saya 20 tahun, kenapa baru sekarang? Kok baru konangan (ketahuan) sekarang," ujar Didi. "Ini jadi bukti bahwa kalau Indonesia enggak bisa lupain budayanya."

"(Julukan) Itu efek dari lagu saya yang sudah saya ciptakan 30 tahunan lalu lah yaa. Dan banyak anak muda yang baru tahu kalau lagu-lagu itu buatan saya," lanjut Didi. "Enggak masalah soal julukan itu."

Dalam "Konangan Concert" kali ini, Didi akan menyanyikan sekitar 12 lagu berbahasa Jawa ciptaannya. Bukan receh, konser tersebut dibalut sekelas musisi internasional dengan aransemen yang original.

Kehadiran Didi kembali di dunia Tanah Air membuat Sobat Ambyar cukup antusias. Terbukti, sebanyak 2500 tiket sudah habis terjual.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait