Oki Setiana Dewi Beberkan Rahasia Anak Bisa Hafal Aquran
Selebriti

Putri Oki Setiana Dewi sudah bisa menghafal Alquran di usianya yang masih balita. Lantas ia membeberkan bagaimana rahasia untuk para orangtua agar buah hatinya bisa menghafal Alquran.

WowKeren - Diketahui bahwa putri Oki Setiana Dewi, Maryam Nusaibah Abdullah telah menghafal Alquran pada usianya yang masih balita. Lantas kakak Ria Ricis ini membeberkan bagaimana rahasianya agar orangtua dapat memiliki putri yang bisa menghafal Alquran.

Rupanya, keinginan untuk memiliki anak penghafal Alquran sudah menjadi cita-cita Oki sejak sebelum menikah. "Emang cita-cita dari dulu, dari jaman gadis pengen banget yang paling utama itu anak-anak harus hafal Qur'an dulu," ungkap Oki.

"Akhirnya ketika punya goals itu carilah pasangan yang punya tujuan yang sama, yaitu menghasilkan generasi AlQuran," tambah Oki. “Akhirnya menikah, dari kandungan dia udah sering mendengar ayat suci Alquran.”

Perempuan berusia 30 tahun ini lantas menceritakan bahwa putrinya sudah diperkenalkan dengan ayat suci Alquran sejak masih di dalam kandungan. "Jadi intinya Maryam itu dari kandungan memang banyak denger ayat suci AlQur'an," tutur Oki.


"Tapi kalo bener-bener belajar itu saat dia umur 2 tahun, saat dia mulai bicara, dia mulai belajar Quran," jelas Oki. Perempuan kelahiran Batam ini kemudian memberikan cara bagaimana orangtua juga bisa turut andil untuk membimbing buah hatinya menghafal Alquran.

“Caranya ditalqinkan, kita baca aja berulang-ulang terus, satu ayat, itu kan berulang-ulang terus lala-lama dia hafal, telaten aja gitu,” papar Oki. “Jadi memang Maryam ada gurunya di sekolah untuk khusus belajar Alquran, minimal satu jam harus nambah atau muroja’ah.”

Kendati demikian, tak heran apabila Maryam yang masih berusia 4 setengah tahun sudah bisa menghafal Alquran. “Jadi itu sudah terbiasa dari umur 2 tahun sampai sekarang umurnya 4 setengah tahun,” pungkas Oki.

"Jadi nggak susah-susah caranya kalo banyak yang nanya metodenya,” tandas Oki. “Ya caranya kita aja yang ngaji atau gurunya yang ngaji ditalqinkan karena dia belum bisa baca Alquran."

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait