Dinar Candy Bingung Pulang Malam Gara-Gara RUU KUHP, Sederet Rekan Artis Ikutan Protes
Instagram/dinar_candy
Selebriti

Dinar Candy yang berprofesi sebagai Disk Jockey (DJ) resah terkait salah satu pasal yang menyebut wanita pulang malam akan dikenakan denda. Postingan Dinar ini mendapat banyak dukungan.

WowKeren - Masyarakat Indonesia kini ramai memprotes RUU KUHP yang akan ditetapkan. Para mahasiswa pun menggelar demo besar-besaran melayangkan protes di depan gedung DPR RI.

Bukan hanya masyarakat umum, sederet selebriti Tanah Air turut memprotes 10 pasal kontroversial yang dinilai tak adil. Salah satunya adalah Dinar Candy yang protes dengan pasal wanita yang pulang malam bisa dikenakan denda. Dinar yang berprofesi sebagai Disk Jockey (DJ) memang identik dengan waktu kerja sampai malam hari hingga larut.

Hal itu disampaikan Dinar dalam postingan Instagram pada Selasa (24/9). "Terus eike Dj pulang malam kalau weekend gimna?" tulis Dinar.


Dinar Candy Protes RUU KUHP kontroversial

Instagram

Postingan Dinar itu mendapat dukungan dari sejumlah rekan artis yang juga pulang malam karena tuntutan pekerjaan. Sementara itu netter lain malah menyarankan Dinar untuk pulang pagi saja sekalian.

"Pulang pagi ajah sekalian klo gitu.. wkwkwkw," tulis Evelin Nada Anjani yang juga seorang DJ. "Nah klau kita pulang shot kadang mlm kadang pagi,nyanyi aja off air kadang naik nya malam ikut yuk mppok @ellysugigi_real_ @dinar_candy," sambung Dewi Sanca. "Gw ikut dah klu ini lah kita klu kerja smp malam hahahahaha @dinar_candy," sahut Ely Sugigi.

"Lah acu gmn krja malm terus," komentar Ria Ricis. "Pulang subuhhh mbaaakk biar g kena denda," tulis Danang Pradana Dieva. "Kalo eike kerja dunia malam tiap hari pulang subuh @dinar_candy," seru akun @djnezz***. "Gak usah pulang kalo gitu. Partyyyy all day all night!" tambah akun @consu***.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait